Polisi Tetapkan 6 Tersangka Kasus Pembakaran Polsek Tambelangan Madura

Jumat, 31 Mei 2019 12:50 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera (kiri)

jatimnow.com - Tercatat sebanyak 6 orang ditetapkan sebagai tersangka pada kasus pembakaran Mapolsek Tambelangan, Sampang, Madura. Polisi telah mengamankan 10 orang, 4 diantaranya masih berstatus saksi.

Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan mengatakan, sebelumnya polisi telah mengamankan tiga orang yang kini menjadi saksi. Terbaru, satu orang lagi telah diamankan dan sudah dijadikan sebagai tersangka.

"Yang pertama kita mengamankan enam orang. Lima tersangka satu saksi. Kemudian tahap dua kita mengamankan empat orang, satu tersangka dan tiga orang jadi saksi," ujarnya saat di Mapolda Jatim, Jumat (31/5/2019).

Baca juga: Saat Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Terima Penghargaan dari Polri

Empat orang yang diamankan tersebut yakni berinisial M, A, N yang dijadikan sebagai saksi. Sedangkan satu tersangka berinisial AM.

"Sopir itu inisialnya M, A, N. Mereka hanya sebagai saksi karena tidak terlibat dalam kerusuhan mobil mereka hanya dipinjam. Sama yang terakhir AM (A Muhtadir) alias Tadir dia sebagai penggerak massa," jelas Luki.

Baca juga: Polresta Sidoarjo Panen Penghargaan dari Kapolda Jatim

Total, polisi telah menetapkan sebanyak enam tersangka yakni dua Habib bernama Abdul Kodir Al Hadad (AKA) dan Hasan (Hn)  tiga serta pelaku lainnya yakni Hadi (Hi), Supandi (Sp) dan Ali (Al). Satu tersangka baru sebagai penggerak massa yakni Ahmad Muhtadir (AM).

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Sampang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler