jatimnow.com - Warga Dusun Tretah, Desa Tolang, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang menemukan bayi dibuang di area persawahan. Bayi itu ditemukan setelah warga mendengar bunyi tangisan.
Kapolres Sampang AKBP Hartono mengatakan, bayi itu pertama kali ditemukan oleh warga yang mencari rumput. Mendengar bunyi tangisan itu, warga segera mencari sumber suara.
"Setelah didekati, ternyata ada bayi tanpa busana ditemukan di sawah warga," ujarnya, Senin (17/3/2025).
Ia mengatakan, bayi itu berjenis kelamin perempuan. Saat dicek, tali pusar bayi telah dipotong. Diduga, bayi itu dilahirkan dibantu tenaga medis. Sebab, tali pusar terpotong cukup rapi.
Baca juga:
Pembuang Bayi Perempuan di Jember Terungkap, Terduga Pelaku Masih Pelajar
"Iya tali pusarnya sudah terpotong. Jenis kelaminnya perempuan," imbuhnya.
Warga mengevakuasi dan segera menyelimuti bayi dengan selimut hangat. Polisi kini menyelidiki kasus tersebut untuk mengungkap orang tua bayi dan pelaku yang membuang bayi malang itu.
Baca juga:
Bayi Perempuan Ditemukan Warga di Saluran Irigasi Desa Darungan Jember
"Kami selidiki kasus ini untuk mengungkap pelaku yang tega membuang bayi tidak berdosa ini," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-76028-warga-sampang-temukan-bayi-perempuan-dibuang-di-lahan-persawahan