Kecelakaan Tiga Kendaraan di Ngawi, Satu Orang Tewas

Kamis, 20 Jun 2019 12:38 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Korban tewas di lokasi

jatimnow.com - Kecelakaan di Jalan Raya Ring Road Barat Km 03-04 dari Ngawi, Desa Grudo, Kecamatan/Kabupaten Ngawi, melibatkan sepeda motor, bus Sugeng Rahayu dan truk, Rabu (19/6) malam.

Kanit Laka Sat Lantas Polres Ngawi, Iptu Cipto Utoyo saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

"Tadi malam kecelakaan antara motor, truk dan bus Sugeng Rahayu," katanya, Kamis (20/6/2019).

Baca juga: Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk

Sepeda motor Supra bernopol AE 3298 LY, dikendarai oleh Sukimin (67), warga Desa Kersoharjo, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi. Ia menyusuri jalan dari arah utara atau Ngawi menuju selatan atau Yogyakarta.

Di depan motor Sukimin, melaju sebuah truk bernopol AD 1387 WE yang dikemudikan Muhammad Setiawan (20), warga Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Saat di simpang tiga pintu masuk terminal, Sukimin berusaha menyalip truk tersebut. Nahasnya, bus Sugeng Rahayu bernopol W 7109 UZ yang dikemudikan Andika Indrajaya (26) warga Magetan berbelok ke kanan dan menabraknya.

Baca juga: Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember

"Setelah menabrak bus, korban yang terpental kemudian ditabrak truk," ujarnya.

\

Kecelakaan ini menyebabkan korban tewas di lokasi. Jenazah korban dibawa ke RSUD dr Soeroto Ngawi. Untuk ketiga kendaraan yang mengalami kerusakan dibawa ke Unit Laka Sat Lantas Polres Ngawi.

 

Baca juga: Adu Banteng Truk Vs Pikap Muat Roti di Sampang, 1 Orang Tewas

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ngawi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler