jatimnow.com - Berupaya kabur saat ditangkap, Samsul Arifin (38) warga Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang dilumpuhkan polisi dengan ditembak di bagian kakinya setelah mencuri sepeda motor milik Sunarti yang parkir di tepi jalan.
Sunarti kemudian berteriak. Warga yang ada di lokasi lantas mengejar dan menangkap Samsul serta menghakiminya. Saat polisi datang mengamankan Samsul, ia masih berontak dan berupaya kabur.
"Saat sudah diamankan warga dan hendak kami amankan, tersangka berusaha melarikan diri. Sehingga kami berikan tindakan tegas," kata Kapolsek Ponggok, Iptu Sony Suhartanto, Sabtu (21/9/2019).
Baca juga: Modus Pemuda di Madura Curi Motor Keluarga demi Sabu: Pelaku Menggandakan Kunci
Pencurian ini berawal saat Sunarti membeli baju di sebuah toko yang ada di Desa Sidorejo, Kecamatan Ponggok, Blitar.
Baca juga: Pria Bangkalan Jual Sate di Cianjur Jawa Barat Ditangkap Polisi, Lho?
Korban lalu memarkirkan kendaraannya dengan posisi kunci masih tertancap di lubang kontak di tepi jalan.
Melihat kondisi sepeda motor siap jalan, Samsul lalu mendekat dan berusaha membawa kabur. Sunarti yang ada di dalam toko lalu meneriaki Samsul. Warga lain lalu mencoba mengejar dan berhasil menangkapnya.
Baca juga: Gadaikan Motor Tante di Blitar, Pemuda Tulungagung Dibekuk Polsek Ngunut
Dua barang bukti berupa sepeda motor Honda Vario AG 4272 OA milik Sunarti dan Yamaha Mio Nopol L 5271 RK milik Samsul diamankan polisi sebagai barang bukti. .
"Ini masih kami kembangkan. Kemungkinan pelakunya lebih dari satu atau komplotan. Kami memburu teman yang lainnya," pungkasnya.