Ketika Kapolres Magetan Merazia Isi Dompet Anggota

Senin, 23 Des 2019 15:53 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Kapolres Magetan AKBP Muhammad Rifai saat merazia isi dompet anggotanya

jatimnow.com - Ada yang berbeda pada apel pagi di Mapolres Magetan, Senin (23/12/2019). Kapolres Magetan AKBP Muhammad Rifai merazia isi dompet seluruh anggotanya yang saat itu mengikuti apel.

Di tengah apel, Alumnus AKPOL Tahun 1999 itu tiba-tiba masuk ke barisan anggota. Seketika itupula, ia memberi perintah agar puluhan anggotanya membuka dompetnya.

"Tolong sekarang dompetnya dikeluarkan," ucap Rifai, hingga membuat sejumlah anggota terkejut.

Baca juga: Ketika Kapolres Magetan Beri Kejutan Para Satpam

Rifai kemudian memeriksa isi dompet anggotanya satu per satu. Tidak hanya memeriksa KTP, kartu tanda anggota (KTA), SIM maupun surat kendaraan bermotor saja, Rifai juga mengecek isi dompet seluruh anggotanya.

Beruntung bagi anggota yang isi dompetnya kosong. Sebab, Rifai mengambil uangnya untuk dimasukkan ke dalam dompet anggotanya tersebut.

Kapolres Magetan AKBP Muhammad Rifai memberikan uangnya untuk dimasukkan ke dalam dompet anggotanya yang berisi sedikit uang

Rifai menyebut, hal itu merupakan salah satu cara mendekatkan diri dengan seluruh anggota.

Baca juga: Salut, Kapolres Magetan Bantu Dorong Mobil Tak Kuat Menanjak

"Banyak cara saya lakukan, termasuk razia dompet seperti ini," ungkapnya.

\

Menurutnya, dompet anggota tidak boleh kosong, apalagi saat mereka melakukan pengamanan.

"Harus ada isinya. Ini tadi kami periksa semuanya, lalu saya berikan satu per satu. Saya isi dompet mereka yang kosong," tuturnya.

Alasanya, lanjut Rifai, dompet seluruh anggota yang bertugas dalam pengamanan perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 harus terisi. Hal itu untuk mengantisipasi bila terjadi apa-apa.

Baca juga: Kisah Polisi Tolong Korban Kecelakaan

Salah satu anggota, Aiptu Fattah mengaku kaget setelah diminta mengeluarkan dompetnya.

"Kebetulan isinya cuma uang Rp 5 ribuan. Alhamdulilah dapat tambahan dari Bapak Kapolres," ujarnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Magetan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler