Istri MKP Maju Pilbup Mojokerto 2020 Gandeng Putra Kiai Asep

Senin, 27 Jan 2020 20:42 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Istri mantan Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa (MKP), Ikfina Fahmawati dan Muhammad Al Barra

jatimnow.com - Istri mantan Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa (MKP), Ikfina Fahmawati menggelar deklarasi maju sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Mojokerto 2020. Ia menggandeng putra ketiga KH Asep Saifuddin Chalim yaitu Muhammad Al Barra.

Deklarasi digelar di Institut KH Chalim, Desa Bendungan Jati, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Senin (27/1/2020). Ikfina Fahmawati dan Muhammad Al Barra dengan jargon 'Membesarkan', Mojokerto Maju, Adil dan Makmur.

Ikfina Fahmawati mengatakan, dirinya bersedia mencalonkan diri dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Mojokerto tahun ini setelah banyak pihak yang memintanya maju.

Baca juga: Bawaslu Investigasi Video Mobil Berisi Uang di Mojokerto, Ini Hasilnya

"Saya ingin mendedikasikan diri saya dan memberikan apa yang saya miliki kepada masyarakat Mojokerto," tutur Ikfina.

Ikfina juga mengaku telah mendapat restu dan dukungan dari suaminya Mustofa Kamal Pasa.

KH Asep Saifuddin Chalim atau Kiai Asep hadir dalam deklarasi pasangan Ikbar yang maju dalam Pilbup Mojokerto 2020

"Ini bukan keputusan yang mudah bagi keluarga kami. Suami saya meminta untuk mengisi formulir pendaftaran. Saya lalu meminta kembali dan suami saya mengizinkan. Mertua dan orangtua saya juga mengizinkan saya mengabdi ke Mojokerto," jelasnya.

Baca juga: Beredar Video Mobil Berisi Uang di Mojokerto, Ini Faktanya

Sementara itu, Muhammad Al Barra yang akrap disapa Gus Barra menjelaskan, dirinya optimis memenangkan Pilbup Mojokerto 2020. Pria 33 suami dari Sofia Hana (29) itu optimis bisa memperoleh suara 70 persen.

\

"Kami meminta dukungan kepada semua warga agar kami bisa membangun Mojokerto lebih baik lagi. Kami optimis diberi kemenangan yang telak dan atas izin Allah bertekad mengembalikan Mojokerto," tuturnya.

Di tempat yang sama, Agus Basuki, Tim Pemenangan Ikfina Fahmawati dan Muhammad Al Barra (Ikbar) menyebut, pasangan Bacabup dan Bacawabup Mojokerto ini bakal memborong rekomendasi semua partai.

Baca juga: Pilkada Mojokerto 2020: Ikbar Nomor Urut 1, Yoni 2, Pung-Titik 3

"Kami yakin tidak ada satu partai yang ingin ada di oposisi. Mungkin bakal calon satu-satunya yang mempunyai rekom 50 kursi di partai," bebernya.

Saat ditanya partai apa saja yang sudah merapat dan menurunkan rekomendasinya untuk Ikbar, Agus Basuki belum membeberkannya.

"Belum bisa saya kasih tahu, karena masih dalam tahapan dan masih ada di elit politik. Kemungkinan hanya akan ada satu partai yang tersisa," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler