Wabah Corona, Cerita Penantian Hasil Swab Hingga Satu Bulan

Jumat, 01 Mei 2020 12:21 WIB
Reporter :
Jajeli Rois
Peta Persebaran Covid-19 di Bojonegoro

jatimnow.com - Sebanyak 4 pasien dalam pengawasan (PDP) di wilayah Kabupaten Bojonegoro masih diawasi. Tes swab sudah dilakukan. Sekitar sebulan hasilnya belum keluar. 

Keempat pasien PDP itu berasal dari Kecamatan Gondang 2 orang, Kecamatan Purwosari 1 orang dan Kecamatan Trucuk 1 orang.

"Sudah hampir satu bulan nunggu hasilnya swab belum keluar, masih antre. Kondisinya (pasien) sekarang sehat," kata Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah, Jumat (1/5/2020).

Baca juga: Seorang PDP di Ponorogo Meninggal Terkonfirmasi Positif Covid-19

Berdasarkan update sebaran Covid-19 di Kabupaten Bojonegoro pada 30 April 2020 pukul 18.00 Wib, ada penambahan 4 orang dalam pemantauan (ODP) yang berasal dari Kecamatan Malo 1 orang, Kecamatan Margomulyo 1 orang, Kecamatan Ngambon 1 orang dan Kecamatan Sugihwaras 1 orang.

Baca juga: Sempat Menolak Dirawat, Seorang PDP Covid-19 di Ponorogo Meninggal

Total jumlah ODP sebanyak 179 orang. Dari jumlah tersebut yang selesai dipantau 136 orang dan masih dipantau 43 orang.

\

Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tidak ada penambahan. Sebanyak 7 PDP, dari jumlah tersebut yang masih diawasi 4 orang dan meninggal dunia 3 orang.

Baca juga: Jenazah Pasien PDP Covid-19 di Gresik Dibawa Pulang Paksa Keluarga

Pasien terkonfirmasi positif tidak ada penambahan, jumlahnya masih 8 orang. Dari 8 orang itu, yang masih dirawat 7 orang dan meninggal 1 orang.

Untuk status Orang Dalam Resiko (ODR) sebanyak 37.775 orang dan Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 367 orang.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Bojonegoro

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler