Puluhan Diplomat Serap Strategi Pengembangan Pariwisata Banyuwangi

Jumat, 11 Sep 2020 12:50 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Puluhan diplomat dari Kemenlu RI serap strategi pengembangan pariwisata Banyuwangi

jatimnow.com - Puluhan diplomat senior dari Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI menyerap best practise upaya pengembangan pariwisata Banyuwang, karena terinspirasi pesatnya perkembangan pariwisata di Bumi Blambangan itu.

"Bagi kami, Banyuwangi adalah salah satu daerah di Indonesia yang begitu pesat perkembangannya. Banyak hal positif yang bisa kami pelajari, salah satunya di sektor pariwisata. Alasan inilah yang menginspirasi kami untuk mengajak para diplomat senior mendengar langsung praktek baik dari Bupati Banyuwangi," kata Direktur Sesparlu, June Kuncoro Hadiningrat.

Hal itu diungkapkan June dalam seminar online yang diikuti para peserta Diklat Fungsional Sekolah Staf dan Pimpinan Kementerian Luar Negeri (Sesparlu) angkatan ke-65 yang digelar Kamis (10/9/2020). Diplomat yang ikut merupakan para pejabat terbaik yang telah bekerja di Kemenlu sekitar 15 tahun.

Baca juga: Pj Wali Kota Mojokerto Ajak Wisatawan Jalan-jalan bareng WIKA

Menurut June, para dipomat ini perlu mendapat "ilmu" tentang pemasaran daerah dari Bupati Banyuwangi. Ilmu ini sebagai bekal bagi diplomat untuk bagaimana memasarkan Indonesia ke negara tempatnya bertugas kelak.

"Kami berharap, inspirasi dari Banyuwangi bisa menambah pengetahuan dan melengkapi pemahanan mereka untuk melakukan promosi, mendorong kerjasama negara dan pengembangan SDM untuk kepentingan Indonesia," ungkap June.

Para peserta diklat ini adalah mereka pernah bertugas di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) maupun Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) minimal pada tiga negara yang berbeda.

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengaku memanfaatkan forum ini untuk mempromosikan Banyuwangi kepada diplomat yang bertugas ke luar negeri.

"Terima kasih kepada Kementerian Luar Negeri yang telah berkenan mengundang Banyuwangi untuk mengikuti forum ini. Momen ini kami manfaatkan untuk mengakselerasi kemajuan tourism, trade dan investement daerah, khususnya tourism," ujar Bupati Anas.

Baca juga: Saran DPRD Jatim untuk Pengembangan Ekonomi Kreatif Desa Nelayan di Sidoarjo

Bupati Anas menambahkan, Banyuwangi memiliki bentang alam yang luar biasa. Ada pantai, gunung dan lansekap yang menarik. Tradisi seni-budayanya juga sangat kuat.

\

Oleh karena itu, Bupati Anas meminta dukungan kepada kemenlu melalui para diplomat untuk turut mempromosikan bahwa Banyuwangi memiliki pantai dengan ombak terbaik untuk selancar, yaitu Pantai Plengkung.

Bupati Anas menambahkan, Banyuwangi terus berbenah melalui peningkatan infrastruktur dan amenitas. Selain menambah rute di Bandara Banyuwangi yang merupakan bandara hijau pertama di Indonesia, hotel-hotel berbintang terus tumbuh di daerah ujung timur Pulau Jawa itu.

"Masyarakat harus menikmati kue pariwisata tersebut. Kami proteksi pasar. Tidak boleh investor membangun hotel di bawah bintang tiga. Sehingga rakyat dengan modal kecil, bisa turut mengembangkan homestay untuk wisatawan," ujarnya.

Baca juga: Wisata Kota Lama, Bukti Kreativitas Arek Suroboyo

Di masa adaptasi baru, lanjutnya, Banyuwangi menyusun skema protokol kesehatan dan menerapkannya secara ketat di sejumlah destinasi wisata. Banyuwangi melakukan sertifikasi protokol kesehatan Covid-19 untuk seluruh destinasi wisata, hotel, homestay dan kafe serta restoran hingga warung-warung rakyat.

Semua yang telah lulus uji protokol ketat yang dijalankan dan disupervisi para ahli dinas kesehatan diberi sertifikat dan disajikan di aplikasi Banyuwangi Tourism.

"Sertifikasi serupa juga kami lakukan kepada para pemandu wisata. Hal ini untuk menjamin kenyamanan dan keamanan bersama," tandas Bupati Anas.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Banyuwangi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler