Menengok Persiapan Debat Publik Kedua Pilkada Ponorogo 2020

Kamis, 19 Nov 2020 14:07 WIB
Reporter :
Mita Kusuma

jatimnow.com - Debat publik kedua pasangan calon bupati dan wakil bupati Ponorogo akan digelar, Kamis (19/11/2020) malam.

Ketua KPU Ponorogo, Munajat mengatakan dalam debat kedua yang digelar di Gedung Sasana Praja, Jalan Diponegoro mengusung tema Meningkatkan Masyarakat dan Strategi Daerah Dalam Masa Pandemi Covid-19.

Dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes), masing-masing calon bupati dan wakil bupati hanya boleh membawa 4 orang di dalam gedung.

Baca juga: Serahkan Diri, Terpidana Kampanye Hitam Pilkada Ponorogo Ditahan di Rutan

Ia meminta pendukung kedua belah pihak untuk tidak datang ke lokasi debat.

"Pendukung saya harap di rumah. Karena akan ditayangkan secara live di akun YouTube KPU maupun Sakti TV. Juga bisa didengarkan di RRI dan Songgolangit," katanya.

Baca juga: Unggul Quick Count, Pendukung di Ngawi dan Ponorogo Cukur Gundul

Sementara itu salah satu calon Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni mengatakan persiapan debat kedua tidak jauh berbeda dengan debat perdana yang digelar 1 November 2020 lalu.

\

Ipong mengaku lebih menjaga persiapan fisik. Seperti istirahat cukup dan mengurangi kegiatan.

"Saya rasa masih sama seperti yang pertama, lebih ke persiapan fisik dengan mengurangi kegiatan menjelang debat biar sehat dan bugar," kata Ipong.

Baca juga: Soal Perolehan Suara, Timses Ipong-Bambang Tunggu Hasil Akhir KPU

Ipong mengaku dirinya tidak menyiapkan materi khusus karena lima tahun terakhir telah mengerjakan hal tersebut.

"Kalau materi tidak ada persiapan khusus karena sudah nglontok (hafal) 5 tahun sudah mengerjakannya," tandasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler