Persalinan di Teras Puskesmas Mojokerto Tanpa Dibantu Bidan Jadi Viral

Senin, 22 Mar 2021 17:03 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Tangkapan layar video

jatimnow.com - Satu postingan di media sosial (medsos) tentang persalinan tanpa bantuan tenaga kesehatan di teras depan Puskesmas Pesanggrahan Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto menjadi viral di Facebook.

Postingan itu diposting oleh akun C**** A** D****. Unggahan foto itu mendapat respon sebanyak 2.158 kali disukai dan 157 komentar dari warganet.

"Melahirkan darurat teng depan Puskesmas Pesanggrahan,.. belum ada pertolongan bidan, bayi sudah lahir," tulis akun itu seperti dilihat jatimnow.com, Senin (22/3/2021).

Baca juga: Puluhan Calon Ibu Ikuti Senam Hamil di Crown Prince Hotel Surabaya

Saat dikonfirmasi, pemilik akun, Cahyo Adi mengatakan, kejadian ibu yang melahirkan itu sekitar pukul 04.00 Wib.

"Rumah saya kan di depan puskesmas itu, kejadiannya ya waktu mau Salat Subuh. Saya tidak menyalahkan puskesmas, karena memang puskesmas itu tidak buka 24 jam," kata Cahyo.

Menurutnya, setelah bayi lahir di depan puskesmas, baru tenaga kesehatan atau bidan datang dan membantu ibu yang melahirkan pasca persalinan.

Baca juga: Proses Pemisahan Kepala Bayi yang Meninggal di RSUD Jombang Disetujui Keluarga

"Alhamdulillah sampun ditulungi bu bidan (Alhamdulilah sudah ditolong bu bidan)," ungkap Cahyo.

\

Warganet bersyukur karena persalinan normal tanpa bantuan tenaga kesehatan itu selamat dan mendoakan bayi perempuan yang lahir menjadi anak soleha.

"Alhamdulillah," tulis akun Noyik Nopeng Nodong di komentar.

Baca juga: RSUD Jombang Sebut Merobek Jalan Lahir Berisiko pada Nyawa Ibu Bayi

Kepala Desa Pesanggrahan Moch Afif mengatakan, perempuan yang melahirkan itu merupakan warga luar Desa Pesanggrahan.

"Warga Desa Sawo," katanya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler