9 ABK asal Jatim yang Terlantar di AS Akhirnya Dipulangkan

Sabtu, 06 Nov 2021 12:08 WIB
Reporter :
Achmad Titan
ABK yang terlantar di Guam tiba di Indonesia. (Foto: Istimewa)

Kota Batu - Sembilan warga Jawa Timur yang tertahan di Port Comercial Pasifik, Guam, Amerika Serikat akhirnya bisa dipulangkan.

Saat ini mereka sudah berada di Wisma Atlet, Pademangan, Jakarta untuk menjalani karantina.

Baca juga: Keluarga Berharap ABK asal Kota Batu yang Terlantar di Amerika Segera Pulang

Baca juga: Keluarga Berharap ABK asal Kota Batu yang Terlantar di Amerika Segera Pulang

"Ya sudah di Indonesia. Sekarang berada di Jakarta isolasi mandiri, setidaknya 5 hari di sana. Kami komunikasi terus perkembangannya. Terutama 2 warga yang dari Kota Batu" jelas Kepala Bidang Tenaga Kerja DPMPTSP-TK Kota Batu, Suyanto, Sabtu (6/11/2021).

Baca juga: Video: 9 ABK asal Jatim Terlantar di Amerika

Setelah dari sana mereka akan menemui Direktur Indonusa yang memberangkatkan mereka ke Guam untuk meminta uang transportasi.

\

"Infonya seperti itu, mereka akan menemui perusahaan yang memberangkatkannya supaya mendapat uang yang akan diberikan ke keluarga mereka," imbuhnya.

Baca juga: 9 ABK asal Jatim Mengaku Terlantar di Guam, Amerika Serikat

Sebelumnya, sebanyak 9 ABK yang tak bisa pulang ke Indonesia dan tak digaji selama 5 bulan. Selama di Amerika, hidup mereka pun terkatung-katung.

Bahkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, mereka mengandalkan bantuan dari agensi yang ada di sana karena tak boleh menginjakkan kaki ke daratan dan hidup di atas kapal yang bersandar di Guam Port Comercial Pasifik, Amerika Serikat.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kota Batu

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler