Wow! Jatim Penghasil Durian Terbesar di Indonesia

Senin, 15 Nov 2021 17:29 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Jatim penghasil durian terbesar di Indonesia (Foto: Tangkapan layar Instagram @khofifah.ip)

Jawa Timur - Provinsi Jawa Timur disebut menjadi provinsi penghasil durian terbesar di Indonesia.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), Jatim menjadi provinsi penghasil durian terbesar di Indonesia, yaitu sekitar 275.795 ton pada Tahun 2020.

"Bagi kalian para 'durian lovers' atau para pecinta buah durian, banyak durian asli Jatim yang memiliki kualitas terbaik," tulis Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa di akun Instagramnya @khofifah.ip seperti dilihat jatimnow.com, Senin (15/11/2021).

Baca juga: Makan Durian Gratis di Pesta Panen Raya Kebonrejo Kediri, Catat Tanggalnya!

Durian asli Jatim itu di antaranya durian rindu dari Trenggalek, durian merah Banyuwangi, durian kembang Lumajang, durian kawuk asal Madiun dan masih banyak lagi dengan ciri khas dan tekstur yang berbeda.

Baca juga: 10 Rekomendasi Lokasi Berburu Durian Jawa Timuran dari Gubernur Khofifah

Menurut Khofifah, kelezatan buah durian asli Jatim itu semakin mantap jika dinikmati bersama keluarga atau teman dan para sahabat.

\

"Monggo, buat pecinta durian se-Indonesia Raya bisa datang ke Jawa Timur untuk berburu dan menikmati si raja buah ini. Dari Ngawi sampai Banyuwangi banyak durian lezat dengan kualitas terbaik yang bisa dinikmati bersama teman, sahabat dan keluarga. Pokoknya Jawa Timur surganya durian," tambah dia.

Baca juga: Panen Durian yang Dirawat 7 Tahun, Ketua RW di Kletak Kediri Ditangkap Polisi

Selain Jatim, Jateng dan Sumbar, 7 daerah lainnya masuk 10 besar provinsi penghasil durian. Di antaranya Sumatera Utara dengan 74,675 ton; Sulawesi Selatan 73,910 ton; Jawa Barat 73,017 ton; Banten 32,488 ton; Nusa Tenggara Barat 30,578 ton; Sumatera Selatan 30,334 ton dan Aceh 28,018 ton.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler