Bus Tabrak Tossa Pengangkut Buruh Tani di Lamongan, 7 Orang Terluka

Jumat, 13 Mei 2022 14:47 WIB
Reporter :
Adyad Ammy Iffansah
Bus tabrak Tossa pengangkut buruh tani di Lamongan. (Foto: Unit Gakkum Polres Lamongan/jatimnow.com)

Lamongan - Sebuah bus menabrak Tossa yang mengangkut buruh tani di Jalan Nasional Lamongan-Babat, Jumat (13/5/2022). Akibatnya 7 orang mengalami luka-luka.

Tossa bernopol S 6862 MC yang saat itu dikemudikan Faruk, hendak menyebrang ke ruas jalan Desa Paji, Kecamatan Pucuk. Pada waktu yang sama melintas bus dan menabraknya dari belakang.

"Kejadiannya tadi pagi pukul 05.00 WIB. Tossa dari arah timur ke barat belum belok ditabrak dari belakang oleh Bus nopol K 7724 CP yang dikemudikan Damin (54) warga Grobogan Jawa Tengah," ungkap Kanit Gakkum Polres Lamongan, Iptu Anang Purwo Widodo.

Baca juga: Polisi Sidoarjo Blusukan Dalam Bus di Terminal Purabaya, Ngapain?

Dalam kejadian ini, tidak ada korban jiwa. Hanya saja 7 orang termasuk pengemudi motor roda tiga mengalami luka.

Baca juga: Tabrak Pelajar di Kediri hingga Tewas, Sopir Bus Harapan Jaya Ditahan

"Semua korban sudah dilarikan ke Puskesmas dan rumah sakit untuk mendapat perawatan medis," paparnya.

\

Anang menambahkan, 3 orang saat ini menjalani perawatan medis di Puskesmas Sukodadi, 4 orang lainnya dibawa ke RSUD dr Soegiri Lamongan karena mengalami luka serius.

Baca juga: Evakuasi Bus Harapan Jaya di Kediri Belum Selesai, Banyak Calon Penumpang Kecele

"Petugas masih melakukan penyelidikan terkait kejadian ini dengan meminta keterangan para saksi dan juga melakukan olah TKP," pungkas Anang.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Lamongan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler