Manasik Haji di Kabupaten Malang, Ini Pesan Bupati untuk CJH

Kamis, 26 Mei 2022 14:09 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Bupati Malang M Sanusi usai menghadiri manasik haji. (Foto: Rizal Adhi Pratama/jatimnow.com)

Malang - Sebanyak 793 calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Malang melaksanakan kegiatan manasik haji di pendopo kabupaten, Kamis (26/5/2022). Dalam kegiatan tersebut, Bupati Malang, Muhammad Sanusi memberi pesan berdasarkan pengalamannya selama menunaikan rukun Islam kelima ini.

"Kalau bepergian jangan sendirian. Kedua, jangan terlalu percaya diri karena di sana banyak cobaan, dan ketiga sering membantu yang lain karena dengan membantu akan memudahkan segala urusan. Dan patuhi manasik haji yang sudah disampaikan pembimbing ini," terangnya saat dijumpai usai kegiatan manasik haji.

Sanusi mengingatkan agar para jemaah mematuhi peraturan yang disampaikan oleh pembimbing haji.

Baca juga: Kemenkumham Jatim Terapkan Layanan One Stop Service untuk CJH 2024

"Jaga kesehatan, makan cukup, dan tidak melakukan kegiatan-kegiatan di luar manasik," ungkapnya.

Sanusi mengungkapkan keseluruhan jemaah akan diberangkatkan pada tanggal 9-11 Juni 2022.

Baca juga: Ratusan CJH asal Trenggalek Siap Berangkat Akhir Mei 2024

"Yang berangkat 700 sekian jemaah yang seluruhnya adalah warga Kabupaten Malang. Yang nanti mungkin akan dibagi ke dalam 2 kloter, karena setiap kloter terbagi menjadi 400 jemaah," paparnya.

\

"Nanti diberangkatkan tanggal 9, 10, dan 11 (Juni 2022), yang tanggal 9 ada 4 bus, tanggal 10 ada 15 bus, dan tanggal 11 ada 2 bus. Dan semuanya saya berangkatkan dari pintu Tol Karangploso," sambungnya.

Baca juga: 914 CJH Probolinggo Berangkat 19 Mei, 765 Orang Masuk Kategori Risti

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kali ini pemberangkatan haji tidak dipusatkan pada satu titik seperti stadion Kanjuruhan Kepanjen.

"Sehingga memberikan kemudahan buat mereka agar tidak berkumpul di Kanjuruhan Kepanjen," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Malang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler