Ribuan Siswa di Blitar Gelar Salat Gaib untuk Korban Gempa di NTB

Selasa, 07 Agu 2018 14:45 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, CF Glorian
Siswa melakukan penggalangan dana

jatimnow.com - Gempa yang meluluhlantakkan pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) beberapa waktu lalu menjadi perhatian masyarakat. Di Blitar, ribuan siswa MAN 1 Blitar menggelar doa bersama salat gaib dan melakukan penggalangan dana.

Kegiatan shalat gaib ini dilakukan di Masjid Nur Huda yang ada di lingkungan sekolah. Seluruh siswa tampak khusuk dalam melaksanakan salat tersebut. Usai salat, para siswa kemudian mengumpulkan uang sakunya ke dalam kotak kardus yang disediakan.

"Yang kami lakukan sebagai bentuk kemanusian terhadap korban Lombok. Ini sebagai bentuk solidaritas kami. Kita juga harus seimbang," kata Ramadani Agita salah satu siswi, Selasa (07/08/2018).

Baca juga: Dua Bulan Setelah Gempa, Pemkot Surabaya Segera Bangun SD di Lombok

Di MAN 1 Blitar tercatat ada 1.150 siswa yang ikut andil dalam penggalangan dana dan salat gaib tersebut. Pihak sekolah mengaku, uang hasil pengumpulan siswa dan guru tersebut akan dikirimkan ke Lombok.

Baca juga: Pemkab Blitar Kirim 8 Truk Logistik untuk Korban Gempa di Lombok

Pengiriman hasil donasi tersebut akan dilakukan melalui Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Blitar. Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban para korban gempa di Lombok, NTB.

\

"Kita semua berharap ini bisa meringankan para korban. Semoga para korban juga segera mendapatkan kekuatan dari Allah," tambah Kepala MAN 1 Blitar, Khusnul Mhuluk.

Baca juga: Foto: Presiden Hadiri Apel Siaga NTB Bangun Kembali

Reporter: CF Glorian
Editor: Erwin Yohanes

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Blitar

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler