Founder Starup Lecehkan Wartawan hingga Pilkades Ricuh

Sabtu, 13 Mei 2023 08:21 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Tangkapan layar video viral starup asal Surabaya disebut lecehkan warrtawan

jatimnow.com - Dari seluruh berita yang ditayangkan redaksi pada Jumat (12/3/2023), tiga di antaranya menjadi pilihan pembaca.

Founder starup asal Surabaya yang disebut melecehkan profesi wartawan, menjadi berita yang paling dipilih pembaca. Disusul Pilkades Banyuning Laok, Bangkalan ricuh dan PKS Jombang daftarkan bacaleg.

Berikut rangkumannya:

Baca juga: Cerita Petugas, Santri Diikat, untuk Pilbup Lamongan

1. Viral Founder Starup asal Surabaya Lecehkan Profesi Wartawan

Sebuah konten yang dibuat Founder Starup Mafia Gedang, Royhan Ni'amillah dalam akun Tiktok-nya @masroyganteng, diduga melecehkan profesi wartawan.

Video yang sempat diunggah pada Minggu (11/5/2023) tersebut telah dihapus.

Tampak dalam video yang beredar, Roy yang memakai kaos putih sedang asyik memainkan handphone (HP) sambil merokok. Tak lama, suara seorang pria yang disebut wartawan menyapa dan mengagetkan Roy.

Baca juga: Beber Tikar, Penjual Sayur Naik Haji, Pamit dari Persik Kediri

2. Pilkades Banyuning Laok Bangkalan Ricuh, Ratusan Brimob Kawal Kotak Suara

\

Ratusan anggota Brimob diturunkan untuk mengawal penghitungan suara di Desa Banyuning Laok, Bangkalan. Hal ini dilakukan karena sejumlah pendukung calon kepala desa ricuh.

Akibatnya penghitungan ulang dilakukan di pendopo agung Bupati Bangkalan, malam hingga dini hari tadi dilakukan dengan pengamanan ketat agar penghitungan dapat dilakukan secara kondusif.

3. PKS Jombang Usung 18 Persen Bacaleg Milenial

Baca juga: Pajak Kendaraan Bekas, Pasutri Kurir Sabu, Masa Jabatan Kades

Sedikitnya ada 15 orang kader dan pengurus DPD PKS Kabupaten Jombang, mendatangi kantor KPU Jombang,Jumat (12/5/2023) sore.

Kedatangan mereka ini, untuk mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) PKS untuk mengikuti pemilihan umum legislatif di Tahun 2024 nanti.

Arifin selaku sekretaris DPD PKS Jombang menjelaskan jajaran pengurus DPD PKS Jombang mendaftarkan bacaleg ke kantor KPU, sejumlah 50 orang.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler