Wow! Pria di Jombang Sulap Paralon jadi Wadah Rokok Bernilai Jual Tinggi

Rabu, 17 Mei 2023 09:11 WIB
Reporter :
Elok Aprianto
Wadah rokok berbahan paralon yang memiliki nilai jual tinggi. (Foto-foto: Elok Aprianto/jatimnow.com)

jatimnow.com - Warga Jombang sukses menyulap pipa paralon menjadi kerajinan wadah atau kemasan rokok bernilai jual tinggi. Ia adalah Sakur (58) warga Desa Pajaran, Kecamatan Peterongan.

Saat ditemui di kediamannya, Sakur menceritakan awal mula ide jualan ini datang sejak pandemi Covid-19 melanda seluruh dunia, termasuk Jombang. Usaha furnitur miliknya yang dibangun sejak puluhan tahun yang silam, mengalami kerugian. Dan akhirnya gulung tikar.

Kondisi ini membuat ia harus memutar otak demi menghidupi keluarga dan karyawannya.

Baca juga: Luluk - Lukman Sowan Kiai Ahmad Hasan Jombang, Direstui Menang Pilgub Jatim

"Awalnya usaha mebeler, terus karena Covid, job sepi, akhirnya coba-coba bikin kayak gini (wadah rokok), dan tanggapan pasar bagus, ya akhirnya dilanjutkan. Ya sejak 2019 lah mulainya," ungkapnya, Rabu (17/5/2023).

Ia menyebut dahulu, kerajinan ini memakai bahan dasar kayu jati. Namun, karena harga bahan baku cukup mahal. Ia kemudian beralih menggunakan pipa PVC.

"Dulu pakai bahan kayu jati Belanda, itu sebelum memakai pipa PVC ini," jelasnya.

Lebih lanjut ia mengatakan untuk cara pembuatan kerajinan wadah rokok berbahan dasar pipa PVC ini tergolong mudah. 

Baca juga: Pj Bupati Jombang Ajak Petani Tembakau di Kabuh Kembangkan Kawasan Industri Sigaret

Awalnya, pipa PVC diukur menjadi ukuran bungkus rokok, selanjutnya dilakukan pemotongan, dan selanjutnya dihaluskan. Usai sisi PVC halus, tahap selanjutnya dilakukan perakitan agar bentuknya menyerupai wadah rokok.

\

"Setelah itu baru dihaluskan lagi, kemudian ditempelkan stiker seusai dengan pesanan pelanggan," katanya.

Dalam sehari, Sakur mengaku bisa menghasilkan 70 hingga 100 wadah rokok berbahan pipa PVC. Untuk harga ia membandrol mulai harga yang cukup murah.

Baca juga: Data Korban Tewas Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari Malang di Tol Jombang

"Harganya mulai Rp14.000 itu untuk ukuran sedang, dan Rp16.000 untuk yang ukuran besar. Keuntungan dalam satu bulan bisa sampai Rp8 juta," paparnya.

Saat ditanya dari mana saja, pesanan kerajinan tersebut, ia mengaku para pelanggan kerajinan wadah rokok berbahan PVC ini dari berbagai daerah. Termasuk Jombang.

"Ya kirim ke Manado, Makassar, Gorontalo, Jombang sendiri ada, dan tempat lainnya," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Jombang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler