Hidup Sehat Diawali dari Hal Sederhana

Senin, 27 Agu 2018 14:07 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes
Seminar tentang kesehatan

jatimnow.com - Rutinitas sehari-hari seperti berangkat pagi ke kantor, lembur karena tuntutan pekerjaan, kembali ke rumah untuk beristirahat sebentar, dan menjalani rutinitas yang sama padatnya di hari keesokan harinya. Untuk menjalani hidup yang sehat, diawali dengan hal-hal sederhana.

Seringkali niatan untuk memulai hidup pola hidup sehat dengan mulai berolahraga atau mengkonsumsi makanan sehat selalu terhalang dengan padatnya aktivitas, dimana kemudian hidup sehat bukan lagi menjadi prioritas. Padahal hidup sehat bisa dijalankan di dalam padatnya aktivitas.

Ahli nutrisi dan olah raga Jasen Ongko MSc, RD mengatakan, untuk tetap aktif sebenarnya tidak membutuhkan upaya besar serta menyita banyak waktu. Misalnya, harus berolahraga di pusat kebugaran atau meluangkan waktu untuk mempersiapkan bekal makanan sendiri.

Baca juga: Cara Mencegah Flu Singapura

"Padahal memulai hidup sehat tidaklah perlu sejauh itu. Untuk tetap aktif sendiri sebenarnya tidak membutuhkan tempat khusus, bahkan kita bisa berolahraga dimana saja, termasuk saat berada di dalam mobil atau tempat kerja sekalipun. Semuanya ditentukan oleh kemauan dari dalam diri kita, jadi jangan beralasan tidak sempat berolahraga lagi," kata Jasen, Senin (27/8/2018).

Ia menambahkan, untuk memulai hidup sehat dapat diawali dari hal-hal sederhana.

"Seperti aktif bergerak sehingga kemudian muncul kesadaran dalam mengatur pola makan guna mengoptimalkan asupan nutrisi yang diperlukan tubuh," terangnya.

Daniel Thian, General Manager PT Prima Medika Laboratories, menambahkan, hidup sehat tentunya harus didukung oleh dua faktor, yaitu aktivitas dan nutrisi.

Baca juga: Flu Singapura Merebak, Dinkes Minta Warga Surabaya Tak Panik

"Jika aktivitas jasmani sudah optimal, maka nutrisi yang diperlukan tubuh juga harus terpenuhi salah satunya bernama Albumin, yang merupakan bagian dalam plasma protein didalam darah yang berfungsi sebagai sarana transportasi nutrisi ke seluruh tubuh," ujarnya.

\

Albumin adalah dari ekstrak ikan gabus yang mengandung 80,55% protein dan 33,07% Albumin. Selain itu Albumin juga memiliki kandungan omega 3, 6, 9 , Kalsium, Fosfor, Asam Amino serta mineral penting lainnya.

Albusmin termasuk sebagai produk jamu yang dapat dikonsumsi oleh remaja, dewasa hingga orangtua. Albusmin juga aman dikonsumsi setiap hari untuk membantu menjaga kesehatan dan membatu mempercepat proses pemulihan.

Baca juga: Berikut 3 Gagasan PKS Jatim: Pangan, Sehat, dan Kerja

Reporter: Jajeli Rois
Editor: Erwin Yohanes

 

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler