jatimnow.com - Ada yang menarik dalam gelaran opening ceremony Porprov VIII Jawa Timur 2023 yang diperkenalkan kepada masyarakat di Gelora Delta Sidoarjo (GDS) pada Sabtu (9/9/2023) malam tadi.
"Inilah sebuah arena, para juara bertanding Bergerak langka dalam laga jiwa raga bersanding. Peluhku tanpa keluhan, lelah ku tanpa duka lara. Semua karena harapan wujudkan asa. Di dalam arena tak pernah putus asa semangat bersama melangkah. Laga, laga mari kita berlaga. Langkah, langkah mari kita melangkah," sepenggal lirik jingle yang dinyanyikan.
Jingle tersebut berjudul 'Laga' yang diciptakan langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dengan penata aransemen dan vokal oleh El Kiswah Band/Cita Entertainment.
Baca juga: Bupati Sidoarjo Serahkan Bonus Rp13,5 Miliar untuk Atlet dan Pelatih Berprestasi
Persembahan jingle Laga itu dikemas dalam sajian lagu dengan lirik yang menggugah semangat dalam gelaran olahraga akbar se-Jawa Timur tersebut.
Baca juga: Mas Dhito Akan Kembangkan Fasilitas Olahraga di Stadion Gelora Daha Jayati
Lagu tersebut, kata salah satu warga yang hadir, Rudi, memiliki lirik yang bernuansa kearifan lokal budaya.
"Keren diciptakan bu Khofifah sendiri, bikin semangat yang mendengarkan, lagu persatuan dari macam daerah dengan budaya yang ada," ujar Rudi.
Baca juga: Turun Peringkat ke-27, Atlet Kontingen Tulungagung Dapat Bonus Ratusan Juta
Dalam opening ceremony Porprov VIII Jawa Timur 2023 tersebut, video clip lagu tersebut diputar dan disaksikan ribuan hadirin. Sementara drumband dari Gita Jala Taruna Akademi Angkatan Laut dan tarian tradisional juga ditampilkan menambah kemeriahan.