Tiga Besar Tertinggi Selter JPTP Pemkab Ponorogo Telah Diumumkan, Siapa Saja?

Jumat, 27 Okt 2023 13:08 WIB
Reporter :
Ahmad Fauzani
Wawancara pelamar Selter JPTP Pemkab Ponorogo beberapa waktu lalu. (

jatimnow.com - Hasil Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Selter JPTP) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo telah diumumkan.

Pada pengumuman yang dikeluarkan oleh panitia seleksi, terdapat tiga nama calon pimpinan tinggi yang meraih nilai tertinggi di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Hal itu sesuai dengan pengumuman panitia nomor 32 / PANSEL/ KAB-PO/ 2023. Pengumuman telah diupload panitia seleksi daerah (Panselda) Selter JPTP ke website Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Ponorogo

Baca juga: Hasil Autopsi Pembongkaran Makam Pemuda di Ponorogo

“3 besar ini telah kami ajukan namanya ke Kang Giri (Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko),” ujar Ketua Panselda Selter JPTP Pemkab Ponorogo, Agus Pramono, Jumat (27/10/2023).

Proses seleksi ini merupakan tahap penting dalam pengisian jabatan-jabatan penting dalam pemerintahan yang bertujuan memastikan terpilihnya calon terbaik untuk mengemban tugas tersebut.

Dengan demikian, pengumuman ini memberikan gambaran siapa yang mungkin akan menduduki jabatan-jabatan tersebut berdasarkan hasil seleksi dan penilaian yang telah dilakukan.

Baca juga: Makam Pemuda di Ponorogo Dibongkar, Saksi Bilang Begini

Inilah tiga nama calon pimpinan tinggi pratama untuk tiap OPD yang diumumkan:

\

Calon Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa:
ANIK PURWANI
TONY SUMARSONO
WIMPHI CHRISTIANTO

Calon Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu:
HADI RUSTIYONO
HERU BUDI SANTOSO
RANTO HARIBOWO

Baca juga: Makam Pemuda di Ponorogo Dibongkar, Sebelumnya Dilaporkan Korban Kecelakaan

Calon Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Dan Usaha Mikro:
HARMINTO
RINGGA DWI HERI IRAWAN
TOTO BASUKI

Calon Kepala Dinas Perhubungan:
KRISTANTA
SETIYO HARI SUJATMIKO
WAHYUDI

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler