jatimnow.com - Tokoh masyarakat berinisial M yang berasal dari Desa/Kecamatan Banyuates, Sampang kini dirawat di RSUD Syamrabu Bangkalan. Dari hasil analisis sementara, korban mengalami luka multitrauma.
Dokter jaga UGD RSUD Syamrabu Bangkalan, dr. Cahyaning mengatakan saat ini kondisi korban masih stabil. Meski begitu,luka yang dialami akibat tembakan mengakibatkan korban mengalami multitrauma.
"Untuk korban mengalami multitrauma," ujarnya, Jumat (22/12/2023).
Baca juga: 3 Tersangka Penembakan Misterius di Surabaya Diamankan Polda Jatim
Ia mengatakan, akibat hal tersebut korban harus dirujuk ke RSUD dr Soetomo Surabaya agar mendapat penanganan yang lebih optimal.
"Saat ini dalam proses dirujuk ke Surabaya," imbuhnya.
Baca juga: Polda Jatim Bentuk Tim Khusus Buru Penembak Misterius di Surabaya
Sebelumnya, M menjadi korban penembakan yang diduga dilakukan oleh dua pria yang berboncengan dengan motor matik. Akibat kejadian itu, korban mengalami dua luka tembak di bagian tubuhnya.
Aksi itu bermula saat korban sedang duduk bersama rekannya di depan toko pagi tadi. Kemudian ia didatangi pelaku dan langsung melepaskan dua tembakan.
Baca juga: Warga Babatan Surabaya jadi Korban Penembakan Misterius
Usai menembak, pelaku langsung tancap gas meninggalkan korban. Sedangkan korban tersungkur dan mengalami pendarahan.