Tersangka Korupsi BPPD Sidoarjo hingga Menkes Minta Layanan Pasien 24 Jam

Selasa, 30 Jan 2024 07:03 WIB
Reporter :
jatimnow.com
tangkapan layar

jatimnow.com - Berita KPK mengumumkan tersangka kasus korupsi pemotongan dan penerimaan uang kepada pegawai negeri di lingkungan BPPD Kabupaten Sidoarjo menyita banyak perhatian pembaca, Senin (30/1/2024).

Selain itu juga ada info wisata Ranting Sewu, Dusun Klagen, Desa Durensewu Pandaan Kabupaten Pasuruan. Serta berita Menkes minta layanan pasien 24 jam jadi prioritas di RSUD Sidoarjo.

Redaksi merangkum ketiga berita pilihan pembaca tersebut.

Baca juga: Gerakan Pemuda Pancor, Khofifah - Emil Lanjutkan, Penutupan Akses Jalan Masuk

Kasubag Umum BPPD Pemkab Sidoarjo Resmi Tersangka

Kepala Sub Bagian Umum Badan Pelayanan Pajak Daerah (BPPD) Kabupaten Sidoarjo SW ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pemotongan dan penerimaan uang kepada pegawai negeri di lingkungan BPPD Kabupaten Sidoarjo.

Baca juga: Pemuda Peduli Pasuruan, Melahirkan di Area Perkebunan, Debat Publik Terakhir

Wisata Edukasi Ranting Sewu di Pandaan Pasuruan, Jangan Lupa Ajak Keluarga, ya

\

Berwisata di Ranting Sewu Dusun Klagen Desa Durensewu Pandaan Kabupaten Pasuruan tidak hanya menikmati udara segar dengan nuansa yang membuat relax, namun juga dapat menambah wawasan dan pengetahuan.

Menkes Minta Layanan Pasien 24 Jam jadi Prioritas di RSUD Sidoarjo

Baca juga: Tantang Duel Polisi, Top CEO Indonesia Awards 2024, Longsor Ngebel Ponorogo

Rumah sakit pemerintah yang baik bukan hanya soal peralatan dan gedung yang bagus, namun lebih pada pelayanan 24 jam yang maksimal. Hal ini dikatakan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat meresmikan Gedung Pusat Terpadu (GPT) RSUD Sidoarjo, Minggu (28/1/2024).

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler