jatimnow.com - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sidoarjo bakal memanggil sejumlah kepala desa (kades) yang membuat video deklarasi dukungan ke Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Ketua Bawaslu Kabupaten Sidoarjo, Agung Nugraha mengatakan bahwa hampir semua kades di Kecamatan Buduran ada dalam video deklarasi dukungan untuk salah satu calon presiden (capres).
"Dari 15 desa di Kecamatan Buduran, itu 3 (kades) enggak ada karena statusnya (Penjabat) Pj, makanya (ada) 12," kata Agung, Selasa (13/2/2024).
Baca juga: Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa para kades akan dipanggil untuk dimintai keterangan mengenai video tersebut. Namun ia tidak menjelaskan secara detail terkait kapan waktu pemanggilannya.
"Sementara yang pasti, sudah diidentifikasi 12 kades yang deklarasi itu sudah terlihat semua yang dalam video. Kami akan mengundang pihak-pihak yang ada di lapangan," imbuhnya.
Baca juga: Viral, Pria Diduga Anggota PPS Desa Gunelap Bangkalan Bakar C Plano Uji Coba
Agung mengungkapkan, pihaknya telah mengetahui lokasi pembuatan video viral tersebut. Namun, Bawaslu masih berkoordinasi dengan pihak lain untuk memastikannya.
"Semalam sudah mendapatkan informasi terkait lokasi kegiatan itu dilakukan. Ini juga kami lakukan koordinasi dengan rekan jajaran samping. Tempatnya, salah satu rumah makan di Sidoarjo," ujarnya.
Namun ia belum mendapatkan informasi perihal tanggal pembuatan video. Oleh sebab itu, ia harus meminta kesaksian dari para kades yang ada dalam video.
Baca juga: 2 Wanita Bangkalan Naik Pikap dan Bikin Konten di Jembatan Suramadu
"Masih belum ada hukuman karena terkait masalah lokus (lokasi kejadian) masih samar-samar, waktunya juga masih samar, itu sudah masuk masa tenang atau sebelum masa tenang," ucapnya.
Sebelumnya, viral di media sosial 12 kades Kecamatan Buduran melakukan aksi deklarasi mendukung paslon 02 sekali putaran.