Pj Wali Kota Batu Kirim 8 Relawan dan Bantuan Logistik ke Lokasi Banjir Demak

Minggu, 24 Mar 2024 15:06 WIB
Reporter :
Gerhana
Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai. (Foto : Prokopim Pemkot Batu for jatimnow.com)

jatimnow.com - Sejumlah 8 relawan Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Batu dikirim untuk membantu masyarakat terdampak banjir di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak. Mereka bertugas membantu di bagian dapur umum.

Selain itu, 2 armada kendaraan berisikan bantuan logistik berupa sayur mayur, bahan pokok, serta perlengkapan bayi, dan selimut juga sudah diberangkatkan pada Sabtu (23/3/2024). Hal itu disampaikan oleh Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai pada Minggu (24/3/2024).

Aries mengatakan, bantuan relawan dan logistik sebagai bentuk kesigapan dan semangat Tagana Kota Batu dalam memberikan pelayanan kebencanaan, bukan hanya di Kota Batu juga di daerah lain di Jawa Timur dan provinsi lainnya. Apalagi, Tagana Kota Batu baru merayakan Hari Ulang Tahun ke 20.

Baca juga: Pemkot Batu Akan Uji Coba Angkutan Gratis Pelajar, Jamin Aman dan Nyaman

"Ini merupakan semangat Tagana Kota Batu dalam memberikan pelayanan kebencanaan. Bukan hanya di Kota Batu juga di daerah lain di Jawa Timur bahkan seperti saat ini di provinsi lain," kata Aries.

Bantuan logistik untuk banjir di Jawa Tengah itu diperoleh dari berbagai instansi, pemerintah dan masyarakat yang dikumpulkan sejak tanggal 19 - 23 Maret 2024 di Posko Bencana Balaikota Among Tani.

Donasi yang terkumpul selain uang dan kebutuhan pokok juga terdapat selimut, pampers, perlengkapan bayi, dan kebutuhan pangan masyarakat.

Baca juga: 1.300 Tenaga Non-ASN Pemkot Batu Berebut 200 Formasi PPPK 2024

"Pengiriman bantuan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap wilayah yang terkena musibah kebencanaan yaitu banjir bandang di Kabupaten Demak," katanya.

\

Bantuan berupa sayur mayur dan bahan pokok untuk keperluan logistik dapur umum. Perlu diketahui, akibat bencana banjir yang ada, harga sayur mayur dan kebutuhan pokok di Kabupaten Demak relatif mahal.

"Diharapkan dengan pengiriman sayur mayur dan sembako akan membantu pemenuhan penyediaan kebutuhan dapur umum," katanya.

Baca juga: Estimasi Pembongkaran Kios Pasar Relokasi Kota Batu Butuh Waktu 1 Bulan

Kepala Dinas Sosial, Ririk Mashuri menyampaikan bahwa bantuan ke Banjir Demak merupakan bantuan tahap kedua. Pada bulan Maret 2024 ini, bahwa Tagana Kota Batu telah mengirimkan bantuan tahap pertama ke Banjir Mojokerto, Pasuruan dan Madiun.

"Kalau kemarin pengiriman bantuan di dalam provinsi, saat ini kami mengirim bantuan antar kota, antar provinsi," katanya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kota Batu

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler