Video: Ratusan warga meriahkan Tradisi Kupatan Massal di Durenan Trenggalek

Rabu, 17 Apr 2024 16:35 WIB
Reporter :
jatimnow.com

jatimnow.com - Ratusan warga memeriahkan tradisi kupatan massal di Desa/Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek. Tradisi tersebut sudah berusia ratusan tahun dan tetap eksis hingga saat ini.

Tradisi kupatan masal tersebut dikemas dalam bentuk arak-arakan yang diikuti ratusan masyarakat. Terdapat dua tumpeng raksasa yang berisi kupat dan sayur mayur.

Baca juga: Serunya Tradisi Kupatan di Gunung Menjuluk Lamongan, Bisa sambil Petik Melon

Santri dan masyarakat kemudian mengarak tumpeng kupat raksasa menuju ke Pondok Pesantren Babul Ulum Durenan. Di sana, pengasuh pondok memberikan doa keselamatan untuk para santri dan seluruh masyarakat.

\

Baca juga: Warga Kota Malang Lestarikan Tradisi dan Budaya pada Kartini Riyoyo Kupatan

Setelah itu, masyarakat kembali mengarak tumpeng kupat raksasa menuju ke lapangan yang tak jauh dari pondok, untuk diperebutkan dengan suka ria.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Trenggalek

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler