1.464 Jemaah Kloter 1-4 asal Bojonegoro Berangkat ke Asrama Haji Sukolilo

Sabtu, 11 Mei 2024 14:30 WIB
Reporter :
Misbahul Munir
Pemberangkatan jemaah haji asal Bojonegoro. (Foto: Rizky for jatimnow.com)

jatimnow.com - Sebanyak 1.464 jemaah haji asal Kabupaten Bojonegoro, berangkat menuju Asrama Haji Sukolilo, Kota Surabaya, Sabtu (11/4/2024). Mereka yang tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 1-4 itu akan bertolak ke Tanah Suci pada Minggu (12/5/2024). 

Kepala Seksi Haji dan Umroh Kementerian Agama Kabupaten Bojonegoro Abdulloh Hafidh, menyatakan bahwa pada tahun ini total ada sebanyak 1.543 jamaah haji asal Bojonegoro yang berangkat menunaikan rukun Islam ke-5 itu. 

”Total jemaah calon haji asal Kabupaten Bojonegoro pada tahun ini mencapai 1.543 orang, yang terbagi dalam kloter 1 hingga 4 berangkat hari ini sebanyak 1.464 jamaah dan sisanya 79 jamaah akan berangkat dalam kloter 6 besok," kata Hafidz. 

Baca juga: Cara BPKH Limited Fasilitasi Kenyamanan Jamaah Haji

Menurutnya pada tahun ini rata-rata jemaah haji yang berangkat berusia 60 tahun. Sebelum berangkat mereka dilakukan serangkaian pemeriksaan kesehatan agar tetap sehat selama menjalankan ibadah haji. 

Baca juga: Jamaah Haji Bojonegoro Dijadwalkaan Pulang Hari Ini, 5 Meninggal di Tanah Suci

Hasil pemeriksaan petugas kesehatan terdapat beberapa jemaah yang memiliki riwayat kesehatan, sementara didapati ada 30 jemaah calon haji asal Bojonegoro dinyatakan memiliki risiko kesehatan tinggi.

\

"Selain melakukan pemeriksaan kesehatan, petugas kesehatan telah memberikan edukasi dan pendampingan bagi para jamaah yang bersangkutan," sambungnya. 

Baca juga: Mengenal Azera, Tradisi Masyarakat Bangkalan Kunjungi Jamaah Pulang Haji

Proses pemberangkatan haji dilakukan di depan Kantor Pemkab Bojonegoro, para jemaah dilepas langsung oleh PJ Bupati Bojonegoro Adriyanto dengan disampingi jajaran Forkopimda. Tangis haru keluarga pengantar mengiringi langkah jemaah menuju bus. Sembari melambaikan tangan di pinggir pagar pembatas teriring doa agar para jemaah haji selamat, sehat dan pulang menjadi haji mabrur. 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Bojonegoro

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler