jatimnow.com - Isu kesehatan mental dan kanker menjadi pembahasan hangat di forum District Conference Fellowship Gathering and Governor Banquet pada Jumat (7/6/2024), dan Sabtu (8/6/2024) di Kota Batu, Jawa Timur.
District Governor Rotary International District 3420 Indonesia, Romy Junardy mengatakan, kasus mental health mencuat di Indonesia sejak pandemi Covid-19.
Seperti adanya tindakan kekerasan dari seorang anak yang membunuh ibunya. Kemudian, pelajar sekolah bunuh diri karena bullying.
Baca juga: Viral Kondisi Kamar Kos Pengidap Hoarding Disorder Penuh Sampah, Apa Itu?
"Itu merupakan suatu tanggung jawab kami sebagai filantropi, sebagai volunteer," kata Romy, Minggu (9/6/2024).
Dia mengatakan, Rotary memiliki beragam program kegiatan yang berkolaborasi bersama psikolog, psikiater dan dokter. Tidak hanya penyuluhan, tapi juga seperti mengadakan seminar-seminar tentang mental health di sekolah-sekolah.
"Anggota kami banyak yang dokter, psikolog, psikiater, kita berkolaborasi, jadi kita tidak bisa menuntaskan sesuatu dengan sendiri yaitu rotary, kita menuntaskan sesuatu harus berkolaborasi, siapapun yang inline sejalan dengan kita," katanya.
Salah satu narasumber inspirasi yang dihadirkan, yakni Fariz RM, seorang musisi dan komposer ternama di Indonesia. Penyanyi lagu Barcelona ini memiliki jiwa sosial dengan bekerjasama Yayasan Kanker Anak Indonesia.
Baca juga: Fenomena Sayat Lengan Merebak di Ponorogo Dipicu Artis Korea Bunuh Diri, Miris!
Fariz RM sangat aktif melakukan konser amal untuk mendukung biaya operasional Rumah Teduh. Rumah Teduh merupakan sebuah rumah singgah yang banyak membantu pasien kanker yang kesulitan biaya.
Terdiri dari beberapa rumah yang dikontrak atau dikelola oleh Yayasan Rumah Teduh untuk menampung pasien RSHS yang belum mendapat kamar atau sedang masa kontrol.
"Mas Fariz kita ajak, dan mau, ini memberi motivasi, memberikan kita (kesempatan) bertukar pikiran," katanya.
Selain Fariz RM, ada pula narasumber Dr Shahul Hameed, dokter gigi dari Singapura. Ia mendedikasikan seluruh hidupnya untuk dunia kesehatan.
Baca juga: Mahasiswa UMM Suarakan Pentingnya Kesehatan Mental bagi Pendidikan
Selain itu, ada nama Yaya W. Junardy, seorang pengusaha dan tokoh bisnis yang aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan organisasi profesi. Ia menginisiasi perkembangan industri teknologi informasi dan pengembangan SDM di tanah air.
Acara District Conference ini diikuti oleh 61 clubs yand ada di dalam District 3420. Dimana sehari sebelumnya diawali dengan Fellowsip Dinner.