jatimnow.com - Bupati Muhammad Fawait memberikan wadah bagi warga Jember untuk mengadu atau berkeluh kesah secara langsung. Layanan tersebut bernama "Wadul Guse" yang dilaunching di Kantor Pemerintah Kabupaten Jember, Jumat (14/3/2025).
"Jadi saluran Wadul Guse ini, silakan warga Jember bisa menyampaikan semua aduan, semua uneg-uneg terkait masalah pelayanan, kondisi daerah, bencana, dan lain sebagainya bisa disampaikan," kata Gus Fawait, Jumat (14/3/2025).
Dengan layanan dari warga Jember langsung ini, pelayanan yang didapat masyarakat bisa secara langsung diatasi dengan berkoordinasi dengan pihak terkait atau jajaran dibidangnya.
Baca juga: Bupati Gus Fawait Persiapkan SK Pegawai Lulus PPPK Jember, Ini Tahapannya
"Kita bisa lihat, siapa pengadunya dan posisinya dimana," jelasnya.
Laporan pertama
Saat dilaunching, langsung ada beberapa warga yang berkeluh kesah alias curhat tentang kondisi fasilitas di Alun-alun Jember yang tak terawat meski juga baru diresmikan.
"Kita coba pertama kali adalah tadi yang masuk, terkait masalah fasilitas kamar mandi yang ada di Alun-alun," ungkap Gus Fawait.
Baca juga: Bupati Gus Fawait Janji Honor Non-ASN Jember Cair sebelum Idul Fitri
"Kita coba, dan 24 jam langsung masuk ke saya. Nanti saya langsung bisa ACC ke OPD terkait atau pihak terkait, semua bentuk apapun akan dilayani," sambungnya.
Dengan layanan ini, Bupati bisa mengetahui secara langsung apa saja yang menjadi keluh kesah masyarakat Jember, dengan harapan memberikan pelayanan terbaik.
Seluruh warga Jember bisa langsung menyampaikan keluh kesah, tentang apa saja pelayanan pemerintah langsung ke bupati.
Baca juga: Cerita Pegawai Non-ASN Jember 3 Bulan Belum Gajian, Rumah Terancam Dilelang
Keluh kesah itu bakal langsung dipantau Bupati Jember melalui call centre 08113111108.
"Bisa juga dengan mention melalui media sosial," tegas Gus Fawait.