jatimnow.com - Slogan 'Bersih Itu Indah' untuk wajah terkini Alun-alun Bojonegoro nampak berbanding terbalik.
Perawatan salah satu ruang publik di depan Kantor Bupati Bojonegoro ini di pertanyakan.
Baca juga: DC-KB-TK Khairunnas Bojonegoro Rayakan Hari Santri dengan Cinta dan Kepedulian
Alun-alun yang dulu nampak rindang dengan banyak pohon, bersih, dan kerap kali menjadi jujukan untuk berwisata bersama keluarga beberapa spot nampak sudah rusak dan tak diperbaiki lagi.
Baca juga: Komplek Pondok Pesantren Attanwir Bojonegoro Terbakar, Ini Penyebabnya
Pantauan jatimnow.com, beberapa spot ikonik seperti area tempat duduk, refleksi, hingga pintu masuk tak terawat.
Baca juga: Warga Bojonegoro Temukan Puluhan Daleman Wanita di Tandon Air Puskesmas
Patung Letnan Satu Anumerta Raden Mas Soejitno Koesoembroto juga nampak kotor dengan rerimbunan rumput, dan daun-daun kering. Beberapa bahkan, banyak sampah bekas makanan.