Petani di Ngawi Tewas Tersengat Jebakan Tikus Buatan Sendiri

Senin, 12 Nov 2018 11:41 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Mita Kusuma
Petugas menunjukan tempat kejadian perkara

jatimnow.com - Ibarat senjata makan tuan, seorang petani di Ngawi, tewas terkena jebakan tikus yang dibuatnya sendiri, Senin (12/11/2018).

Kadi (48), warga Desa Tambakromo, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi tersebut tewas saat hendak mematikan jebakan tikus di sawahnya di Desa Munggut, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi.

"Memang benar ada petani tewas tersengat jebakan tikus yang dibuatnya sendiri," kata Kapolsek Padas, AKP Pujianto.

Baca juga: Pria Terjun dari Balkon Hotel di Surabaya, Teriak Selamat Tinggal

Ia menjelaskan, awalnya korban ingin mematikan arus lisrik penjebak tikus di sawah miliknya. Namun saat hendak mematikan arus lisrik penjebak tikus, korban terpeleset di pematang sawah.

"Jadi posisi memang licin. Sehingga korban terpeleset saat jalan di pematang sawahnya," jelas AKP Pujianto.

Baca juga: Pria Jatuh dari Jendela Hotel di Surabaya, Diduga Bunuh Diri

Nahasnya, lanjut ia, saat terpeleset korban menimpa kawat penjerat tikus yg teraliri arus listrik. AKP Pujianto mengaku, korban diketahui jatuh pertama kali oleh petani lain bernama Marno dan Pardi

\

"Pengakuan keduanya, saat lewat, korban sudah jatuh. Mereka berusaha menolong tapi korban sudah tewas," urainya.

Kemudian, baru dilaporkan ke Polsek Padas. Ia menyebutkan hasil visum luar terdapat luka bakar menggaris pada perut sebelah kanan sampai ke kemaluan.

Baca juga: Pria Tulungagung Mabuk Miras Oplosan Tewas Nyungsep di Parit

"Keluarga korban sudah menerimanya. Tidak mau diautopsi. Jadi langsung kami serahkan," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ngawi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler