Anaknya Sering Dibully Tetangga, Orangtua Lapor Polisi

Rabu, 05 Des 2018 18:57 WIB
Reporter :
Hafiluddin Ahmad
Mukti bersama anaknya saat melapor ke Polsek Banyuwangi

jatimnow.com - Orangtua HGA (9) terpaksa melaporkan Yasin, tetangganya sendiri ke polisi. Sebab, warga Perumahan Berlian Indah Kelurahan Kebalenan Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi itu diduga telah melakukan bullying dan melukai dengan rokok.

Orangtua bocah yang masih duduk di kelas 3 SD tersebut adalah Slamet Abdul Mukti (46). Dia melaporkan Yasin ke Polsek Banyuwangi karena sering mengolok-olok (bullying) anaknya. Bahkan pada Senin (3/12/2018) lalu, anaknya dilempar pelaku dengan rokok dan mengenai pipi kirinya.

"Setelah dilempar rokok, anak saya nggak nangis karena mungkin malu sama teman-temannya, tapi pas nyampek rumah, baru dia menangis sambil memegangi pipinya," beber Mukti ditemui di Mapolsek Banyuwangi, Rabu (5/12/2018).

Baca juga: Bocah di Lamongan Meninggal Dunia Tercebur Kolam

Yasin, sang pelaku, kata bapak dua anak itu, sudah berusia sekitar 60 tahun. Meski sempat dilabrak mantan istrinya pascakejadian, Yasin tetap bergeming dan tidak bersedia minta maaf.

Baca juga: Bos dan Karyawan Tambang Diperiksa, Buntut Tewasnya 3 Bocah di Kolam Bekas Galian C

"Ngakunya sih guyon tidak sengaja, dan menolak minta maaf," beber Mukti.

\

Mukti yang sehari-hari sebagai tukang cukur rambut itu menyampaikan bahwa dirinya sudah sempat mengajak pelaku bermusyawarah. Kenapa sering membully hingga tega melempar anaknya dengan rokok? Namun lagi-lagi, Yasin tetap acuh dan terkesan menghindar.

Baca juga: Duka Keluarga Bocah di Banyuwangi yang Tewas Tenggelam dalam Kolam Bekas Tambang

"Ini sudah mendapat surat pengantar visum dari polisi ke rumah sakit. Saya terpaksa melapor karena kasihan psikologis anak saya," terangnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Banyuwangi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler