jatimnow.com - Keluarga Fitri Nur Siyam berharap agar keberadaannya segera diketahui. Harapan tersebut disampaikan oleh Machsun Ali Makrof (36) suami dari Fitri Nur Siyam.
Ibu dua anak tersebut adalah salah satu dari tiga penumpang mobil Toyota Avanza bernopol L 1147 BF yang tercebur di Sungai Brantas, Desa Ngunut, Kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung, pada Sabtu (26/1) pukul 19.00 Wib dan hingga kini belum diketemukan.
Machsun Ali Makrof mengatakan jika keberangkatan istri beserta keluarganya tersebut untuk silaturahmi ke kerabat di Tulungagung.
Baca juga: Pemkab Tulungagung Akan Pasang Portal di Lokasi Mobil Tercebur
Kepergian rombongan ke Tulungagung dalam rangka berkunjung ke keluarga yang ada disana untuk menggantikan pulang kampung pada saat libur hari raya kemarin.
"Jadi Ibu ini ke Tulungagung beserta satu keluarga, acara pribadi. Biasanya lebaran kan sanjang (berkunjung) kesana, tahun kemarin nggak bisa karena ada kerepotan disini," kata Machsun kepada jatimnow.com, Minggu (27/1/2019).
Untuk mengobati rasa kangen, mereka sempat mengadakan rekreasi kecil di daerah Blitar. Pada saat ke Blitar tersebut mereka diketahui menyeberang menggunakan jasa penyeberangan.
Machsun yang pada saat itu kebetulan tengah berada di luar Surabaya dalam acara Isra Miraj mengatakan masih melakukan komunikasi dengan istrinya pada Sabtu pagi hingga sore. Namun saat sore hari Muchson kehilangan kontak dari istrinya.
Baca juga: Kasus Terceburnya Mobil, Penyelidikan Diambil Alih Polres Tulungagung
"Sabtu pagi jam 6 berangkatnya, kemudian Sabtu sore jam 5 itu sempat japri japrian, menjelang Maghrib terputus kejadian ini. Saya dengar ini Sabtu jam 9 malam dari saudaranya ibu yang di Rungkut, terus jam 10 saya langsung naik bus sendirian dari Jawa Tengah ke Surabaya," ujarnya.
Machsun berharap sanak keluarganya yang menjadi korban tenggelam di Sungai Brantas Tulungagung segera ditemukan dalam keadaan selamat.
Diketahui, tiga penumpang yakni Fitri Nur Siyam (34) warga Kedungasem Surabaya, Siti Yuniati (32) warga Rungkut Lor Surabaya dan Siti Alfiah (61) masih terjebak dalam mobil tersebut. Tim gabungan SAR sendiri masih melakukan pencarian di lokasi kejadian.
"Kalau bisa sesegera mungkin diketemukan korbannya ya. Masalah itu wujud atau gimana kita serahkan ke Maha Kuasa. Harapannya ya semua selamat karena dua anaknya masih kecil," tutupnya.
Baca juga: 3 Korban Meninggal Mobil Tercebur di Tulungagung Tak Dapat Santunan