jatimnow.com - Pemerintah Kabupatan (Pemkab) Ponorogo membentuk tim khusus menangani kasus doktrin kiamat di Desa Watubonang yang membuat 60 warga eksodus ke Malang.
"Kami bentuk tim khusus untuk meniliti doktrin kiamat tersebut," kata Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni, Kamis (14/3/2019).
Ia mengatakan tim tersebut merupakan gabungan dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Majelis Ulama Indonesia (MUI ) Ponorogo, Ormas Muhammadiyah, Ormas NU, Camat Badegan, Danramil Badegan, Kapolsek Badegan.
"Tim akan turun ke Desa Watubonang, karena sumbernya darisana," katanya kepada jatimnow.com.
Ipong mengatakan, tim itu juga bertugas untuk menahan eksodusnya warga lain. Pasalnya diketahui berdasarkan laporan masih ada 300-an jemaah Padepokan Gunung Pengging yang masih ada di Desa Watubonang.
"Sebelum mereka hijrah lagi. Saya suruh pak camat, pak lurah untuk menahannya," tegas orang nomor satu di Ponorogo ini.
Ia juga mengaku, sudah memerintahkan Kepala Desa Watubonang untuk mengumpulkan jemaah yang tersisa. Saat dikumpulkan diberi himbauan agar tidak mengikuti jejak mereka yang sudah pindah ke Malang.
Sebanyak 60 orang warga Ponorogo eksodus ke Malang. Beberapa diantaranya ada yang menjual rumahnya. Mereka diketahui menjadi anggota Padepokan Gunung Pengging yang berada di Desa Watubonang, Kecamatan Badegan, Kabupaten Ponorogo.
Doktrin Kiamat Bikin 60 Warga Ponorogo Eksodus, Ini Langkah Pemkab
Kamis, 14 Mar 2019 15:44 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Mita Kusuma
Berita Ponorogo
25 Truk ODOL di Ponorogo Terjaring Razia, 2 Sopir Kabur
Anak Korban Pembunuhan Janda di Trenggalek Dapat Pendampingan Psikologi
Telaga Ngebel Ponorogo Diserbu 26 Ribu Wisatawan, Sumbang PAD Rp395 Juta
Pemkab Ponorogo Siapkan Museum Transit untuk Artefak Cagar Budaya
Beauty Kontes untuk Kepala OPD Ponorogo, Cara Unik Bupati Evaluasi Kinerja
Berita Terbaru
Emak-Emak di Sidoarjo Diduga jadi Korban Arisan Bodong, Uang Ratusan Juta Raib
Tanggapi LPG Langka, Diskopumdag Bangkalan Sidak Pangkalan
2 CJH asal Tulungagung Batal Berangkat, Dinyatakan Tidak Istitaah
12 Santri di Tulungagung jadi Korban Pencabulan Bapak Kamar Ponpes
LPG Langka, Warga Bangkalan Masak Pakai Kayu Bakar
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Pemkab Sidoarjo Targetkan 2.010 Penerima Beasiswa di Tahun 2025, Ditutup 30 April
#2
Hadiri HUT Sekti Jember, Wabup Djoko: SK TORA Sudah Diteken Pak Menteri
#3
Mlijo Cinta Jember, Kepedulian Ning Ghyta untuk Kartini Pejuang Keluarga
#4
Atmosfer Bola Voli Indonesia jadi Alasan Jordan Thompson Terima Pinangan JPE
#5