Buru Pelaku Mutilasi Mayat Pria Dalam Koper, Polisi Periksa 7 Saksi

Kamis, 04 Apr 2019 12:35 WIB
Reporter :
CF Glorian
Kasatreskrim Polres Blitar Kota, AKP Heri Sugiono

jatimnow.com - Polisi berusaha mengungkap pelaku yang memutilasi Budi Hartanto (28), warga Kelurahan Tamanan, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri. 

Kasatreskrim Polres Blitar Kota, AKP Heri Sugiono mengatakan sudah ada tujuh orang saksi yang diperiksa polisi untuk mencari keberadaan pelaku yang menghabisi korban dengan jalan memenggal kepalanya.

"Kemarin ada lima orang dan hari ini ada dua orang saksi," katanya, Kamis (4/4/2019).

Baca juga: Sudah P21, Dua Pelaku Mutilasi Penari di Kediri Dilimpahkan ke Kejari

Baca juga:  

Lima orang yang diperiksa sebelumnya adalah teman Budi Hartanto. Sedangkan dua orang lainnya yang hari ini diperiksa adalah anggota keluarga korban yang terakhir kali melihat Budi Hartanto.

Kasus yang menggemparkan warga Kediri dan Blitar itu ditangani oleh tim gabungan. Terdiri dari Subdit Jatanras Polda Jatim, Polres Blitar Kota serta Polres Kediri Kota intensif melakukan penyelidikan.

Namun hingga kini, belum ada titik terang siapa pelaku keji yang telah memenggal dan membuang kepala guru honorer di Kediri tersebut.

Baca juga: Masa Penahanan Dua Tersangka Mutilasi Penari Asal Kediri Diperpanjang

"Sampai saat ini masih dilakukan penyelidikan. Dari hasil keterangan para saksi kita lakukan penyelidikan lebih lanjut," ujarnya.

\

Baca juga:  

Heri menambahkan, korban terakhir terlihat keluar dari rumah menggunakan sepeda motor. Hingga kini, tim gabungan juga masih melakukan penyisiran untuk mencari potongan kepala Budi Hartanto.

Baca juga: Video: Rekonstruksi Mutilasi Penari Asal Kediri

Mayat Budi dibuang di dalam koper hitam di bawah Jembatan Desa Karang Gondang, Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar, Rabu (3/4). Jenazah Budi telah dimakamkan tanpa kepala di tempat pemakaman umum (TPU) setempat. Karena hingga pemakaman, bagian kepala korban belum ditemukan.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kediri

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler