jatimnow.com - Home industri konveksi Uni Flower di Desa Mojongapit, Kecamatan Jombang Kota, Kabupaten Jombang terbakar, Kamis (4/4/2019). Dua Unit mobil pemadam diterjunkan untuk melakukan pemadaman.
Data yang didapat jatimnow.com, kebakaran itu terjadi sekitar pukul 17.30 Wib. Home industri itu diketahui milik Devy Indrayana. Gudang itu dengan cepat terbakar karena berisi kain yang merupakan bahan yang mudah terbakar.
Kasi Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jombang Gunadi mengatakan, dua unit mobil pemadam dikerahkan untuk memadamkan api yang cepat membesar.
Baca juga: Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka
Baca juga: Ruko di Pasar Ngraho Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp370 Juta
"Kami menerjunkan dua unit pemadam. Kejadian sekitar pukul 17.30 Wib sebelum Salat Maghrib," ungkap Gunadi.
Sementara itu, Kapolsek Jombang Kota, AKP Suparno menjelaskan, dirinya dan anggota masih menyelidiki penyebab kebakaran dengan meminta keterangan dari beberapa saksi mata dan melakukan identifikasi di lokasi kejadian.
Baca juga: Toko Bangunan di Ponorogo Terbakar, Pemadaman Berlangsung 4,5 jam
"Penyebab kebakaran belum diketahui, kami masih melakukan penyelidikan. Ada saksi berkata, sebelum terbakar terdengar suara petir, saat ini kami masih mengumpulkan data. Sebab pemilik gudang ada di luar kota," pungkas Suparno.
Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, tapi kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.