jatimnow.com - Pasangan suami-istri RD dan MJ, pembobol uang dalam mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) tidak mempunyai keahlian khusus dalam mencuri. RD sehari-harinya bekerja sebagai sopir angkot.
Untuk keahlian membobol ATM, pelaku RD mengaku belajar secara otodidak dari internet, khususnya Youtube.
"Ya belajarnya dari Youtube. Kami berdua mencoba mempraktikannya di dekat ATM di rumah kami di Bandung, Jawa Barat," kata RD kepada wartawan, Senin (15/4/2019).
Baca juga: Mesin ATM Bank Jatim di Kediri Dibobol, CCTV Dirusak
Rupanya, lanjut ia, percobaan pertama berhasil. Sehingga membuat dirinya dan sang istri ketagihan jika tidak mempunyai uang menguras ATM orang lain.
Baca juga: Waspada! Pengedar Narkoba di Pasuruan Incar Warga Desa
RD mengaku sudah 1,5 tahun membobol ATM. Selama 1,5 tahun itu pula berhasil membobol 10 lokasi dengan hasil ratusan juta.
Pasangan suami istri RD dan MJ ditangkap polisi di Madiun saat beraksi di sebuah mesin ATM di Desa/Kecamatan Nglames, Kabupaten Madiun.
Modus yang dilakukan keduanya dengan menggunakan pengganjal slot kartu dan mengelabui pemilik ATM.