Kilas Berita Hot: Latihan Rimba Prajurit Marinir hingga May Day 2019

Rabu, 01 Mei 2019 08:00 WIB
Reporter :
jatimnow.com

jatimnow.com - Untuk menjadi bintara dan perwira, seluruh siswa taruna Marinir mendapatkan pendidikan komando yakni cara bertahan hidup (survival), baik di hutan belantara (Rimba) maupun laut, jadi satu dari tiga berita kilas hot, Selasa (30/4/2019).

Simak kilas berita hot berikut.

 

Baca juga: Kilas Berita Hot: Gempa 6 SR hingga Ketahuan Berselingkuh

1. Mengintip Latihan Rimba Prajurit Marinir di Hutan Banyuwangi

Siswa taruna Marinir saat menjalani pendidikan komando di Banyuwangi

Untuk menjadi bintara dan perwira, seluruh siswa taruna Marinir mendapatkan pendidikan komando. Salah satu materinya yakni cara bertahan hidup (survival), baik di hutan belantara (Rimba) maupun laut.

Direktur Pendidikan dan Latihan Kodiklatal, Laksamana Pertama Deni Septiana mengatakan, materi survival ini dinilai penting bagi setiap prajurit. Bagaimana bertahan dengan kemampuan yang dimiliki dan peralatan seadanya.

"Saya lihat langsung apa yang dilakukan dengan penuh kebanggaan. Bagaimana melaksanakan sea survival termasuk jungle survival, dan termasuk juga bagaimana menangkap binatang buas," katanya saat meninjau pendidikan komando siswa dan taruna marinir di daerah latihan Komando 159 Marinir, Dusun Selogiri, Desa Ketapang, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, Senin (29/4/2019).

Selengkapnya

Baca Juga:

2. Catat! Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas untuk May Day 2019 di Surabaya

May Day tahun 2018 lalu di depan Kantor Gubernur Jawa Timur, Jalan Pahlawan, Surabaya (foto: Narendra Bakrie/jatimnow.com)
Puncak peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, di Surabaya akan digelar di tiga titik, Rabu (1/5/2019). Untuk mengatur datang dan perginya ribuan buruh tersebut, rekayasan dan pengalihan arus lalu lintas di Kota Pahlawan ini akan diterapkan.

Dari data yang didapat jatimnow.com, tiga titik itu antara lain Gedung Negara Grahadi Jalan Gubernur Suryo, Kantor Gubernur Jawa Timur Jalan Pahlawan serta Kantor DPRD Provinsi Jawa Timur Jalan Indrapura.

Baca juga: Kilas Berita Hot: Kebakaran hingga Nama Jalan di Surabaya Akan Berubah

Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Eva Guna Pandia menyebut, pengalihan arus lalu lintas akan diterapkan bila massa buruh sudah mulai masuk kota Surabaya.

\

Selengkapnya

 

3. Polisi 'Tantang' Kuasa Hukum Vanessa Angel Beberkan Bukti Transfer HH

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera

Tim Kuasa Hukum Vanessa Angel menyebut bahwa pemesan kliennya dalam kasus prostitusi online artis bukan Rian Subroto seperti disebutkan polisi. Itu setelah mereka mendapat bukti tranfer uang Rp 80 juta atas nama HH kepada mucikari TN (Tentri Novanta) sebagai uang booking Vanessa.

Baca juga: Kilas Berita Hot: Kera Misterius Tertangkap hingga Tersambar Kereta

Polda Jatim melalui Kabid Humas Kombes Pol Frans Barung Mangera akhirnya menanggapi hal itu. Barung menampiknya dan mengatakan apa yang disampaikan oleh pengacara Vanessa itu tidak benar.

"Ya ndak benar, namanya juga pengacara kok," kata Barung saat di Mapolda Jatim, Selasa (30/4/2019).

Selengkapnya

 

Baca Edisi Kilas Berita Hot lainya di sini.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler