Ruang Kelas SDN 3 Balong Ponorogo Dipastikan Diperbaiki Tahun 2020

Rabu, 20 Nov 2019 15:52 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Kondisi atap ruang kelas 3 SDN 3 Balong Ponorogo

jatimnow.com - Kabar baik kepastian pembangunan SDN 3 Balong, Ponorogo, disampaikan Dinas pendidikan (Dindik) setempat. Pembangunan untuk SDN itu akan dilakukan tahun 2020, setelah diusulkan melalui dana alokasi umum (DAU) 2020, disetujui.

"Sudah dianggarkan untuk SDN 3 Balong tahun 2020. Sudah disetujui oleh DPRD juga," ujar Kepala Dindik Ponorogo, Endang Retno Wulandari, usai menghadiri rapat dengar pendapat dengan Komisi D di Gedung DPRD Ponorogo, Rabu (20/11/2019).

Retno menambahkan, ada satu ruang kelas di SDN 3 Balong yang sudah tidak difungsikan sejak satu bulan lebih, lantaran kondisi kerangka atapnya sudah lapuk. Selain harus disangga dengan potongan bambu, masyarakat juga gotong royong menurunkan genteng pada atap.

Baca juga: Atap Sekolah di Bojonegoro Rusak Diterjang Hujan Angin

Baca juga:  

"Awalnya diusulkan direhab melalui anggaran DAK. Rencana anggaran biaya perbaikan kala itu diusulkan Rp 376 juta untuk keseluruhan. Sudah dikomunikasikan itu semua," terang Retno.

Baca juga: Ruang Kelas Sekolah di Trenggalek Ambruk Tertimpa Longsor

Seiring disahkannya RAPBD 2020 awal pekan ini, Retno menyebut jika renovasi SDN 3 Balong sudah terakomodir. Namun dia enggan menyebut berapa anggaran yang dialokasikan.

\

"Alokasinya sudah di 2020 nanti," tegasnya lagi.

Baca juga: Tak Tersentuh Perbaikan Sejak 1998, Atap Kelas SD di Ponorogo Ambruk

Retno menyebut, ruang kelas yang berbahaya itu sudah diamankan. Retno mengapresiasi masyarakat yang membantu menurunkan semua genteng dari atap ruang kelas yang hampir ambrol itu.

"Namanya bantuan, apapun bentuknya pemerintah pasti menyambut baik. Kami punya sistem koordinasi dalam menangani urusan seperti ini. Tahun depan, perbaikan bisa langsung dilakukan karena genteng-gentengnya sudah dibongkar," tambahnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler