Mobil Dikemudikan Gadis Cantik Terperosok dalam Sawah akibat Selip

Senin, 04 Mei 2020 15:57 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Foto mobil dan gadis cantik pengemudinya yang viral di Facebook

jatimnow.com - Mobil Daihatsu Ayla yang terperosok ke dalam sawah di Jalan Raya Ngawi-Padas, Desa Tungkulrejo, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi diduga akibat selip. Gadis cantik bertato yang mengemudikan mobil bernopol AE 1375 JB itu selamat.

Kasatlantas Polres Ngawi AKP Bobby Mochammad Zulfikar mengatakan, mobil Ayla itu dikemudikan gadis cantik berinisial ASL (25) warga Maospati, Magetan. Mobil itu melaju dari selatan atau Ngawi menuju utara atau Padas.

Sampai di lokasi, atau Desa Tungkulrejo, Kecamatan Padas, pengemudi diduga tidak bisa mengendalikan kemudinya saat mobil itu selip. Mobil itu warna merah itu pun terperosok ke sawah yang ditanami padi.

Baca juga: Pemotor Arogan Penantang Duel Perwira Polisi di Kediri Dievakuasi Satpol PP, Ternyata…

Baca juga:  Viral Mobil Dikemudikan Gadis Cantik Terperosok dalam Sawah di Ngawi

Disinggung apakah pengemudi itu dalam pengaruh minuman keras, Bobby masih belum memastikan. Sebab pengemudi masih menjalani perawatan di Puskesmas Padas.

Baca juga: Pemotor Arogan Tantang Duel Perwira Polisi di Kediri, Ngaku Anak Letkol

"Kalau mabuk atau tidak, belum bisa kami pastikan. Yang jelas dugaan sementara mobil itu mengalami selip sehingga terperosok ke areal persawahan," jelas Bobby.

\

Ia juga memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan sekitar pukul 20.00 Wib, Minggu (3/5/2020) tersebut. Warga yang mengetahui langsung menolong pengemudi untuk dikeluarkan dari ruang kemudi dan dibawa ke Puskesmas Padas.

Baca juga: Viral Peternak Sapi Perah Buang Susu, Pakar UM Surabaya: Kelemahan Sistemik

"Tidak ada korban jiwa. Sopir sama pemilik sawah akan kamin temui biar ada kesepakatan tentang ganti rugi," tambahnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ngawi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler