Asik Main Capsa, 5 Warga Blitar Tak Berkutik saat Digerebek Polisi

Rabu, 23 Mei 2018 11:25 WIB
Reporter :
CF Glorian
Para tersangka judi cap sa diamankan di Mapolres Blitar

jatimnow.com - Sedikitnya 5 orang ditangkap dalam pengerebekan judi kartu di Kecamatan Garum, kabupaten Blitar, Rabu (23/5/2018).

Kelima tersangka yang ditangkap petugas yakni Nuryani (44) Warga Desa Bence Kecamatan Garum, Peni Rokim (49) Warga Kelurahan/Kecamatan Garum, serta Verianto (24), Sokirin(64), dan Supriyanto (41). Tiga nama terakhir merupakan warga Desa Tingal, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar.

"Awalnya petugas mendapatkan informasi dari warga sekitar. Setelah melakukan penyelidikan, ternyata benar lalu petugas melakukan penggerebekan," terang Kasatreskrim Polres Blitar AKP Rifaldy Hangga Putra, Rabu (23/05/2018).

Baca juga: 2 Warga Gresik Digrebek saat Judi Sabung Ayam di Lamongan

Kelima tersangka tersebut menggelar judi kartu yang dinamakan capsa, disebuah rumah yang ada di Dusun Tulungsari Wetan, Desa Tingal, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar.

Baca juga: Tahanan Narkoba Menikahi Wanita Pujannya Di Kantor Polisi

Penggerebekan yang itu dilakukan oleh petugas Satreskrim Polres Blitar sekitar pukul 00.30 WIB. Setelah ditangkap, kelima tersangka kemudian digiring ke Mapolres Blitar untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.

\

Selain berhasil menangkap kelima pelaku, petugas juga menyita barang bukti berupa uang hasil perjudian sebesar 1,8 juta rupiah serta satu set kartu remi.

Baca juga: Penjudi Sabung Ayam Terbirit-birit Saat Digerebek Polisi, 9 Motor Ditinggalkan

"Kelimanya berperan sebagai bandar dan juga sebagai penjudi. Jadi kaya bandar keliling cara mainnya. Kita jerat dengan pasal 303 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara," imbuhnya.

Reporter: CF Glorian
Editor: Arif Ardianto

Tags :
Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Blitar

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler