Heboh Kambing Berkaki Dua di Ponorogo

Selasa, 08 Des 2020 12:55 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Samiyo, warga Ponorogo menunjukkan kambing berkaki dua miliknya

jatimnow.com - Warga Dusun Krajan, Desa/Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Ponorogo heboh setelah melihat anak kambing lahir dengan kondisi hanya memiliki dua kaki.

Pemilik kambing, Samiyo mengatakan hanya satu kambing jantan miliknya itu yang lahir tidak normal. Sementara anak kambing lainnya lahir dengan kondisi normal.

"Saya kaget pas kemarin beranak, yang satu normal yang satunya lagi kakinya cuma dua bagian belakang saja," tutur Samiyo, Selasa (8/12/2020).

Baca juga: 5 Trending Topik Pekan Ini, Nomor 1 Bisa Jadi Contoh Caleg Lainnya

Pria berusia 65 tahun itu tidak berhenti mengucap istighfar saat melihat anak kambing berkaki dua itu lahir.

"Induk kambing saat saya beli sekitar lima bulan lalu normal. Tepat setelah lebaran Idul Adha saya belinya," terang Samiyo.

Baca juga: Kambing Seharga Rp25 Juta hingga Pelunasan Biaya Haji

Menurutnya, kambing itu lahir sekitar pukul 15.00 Wib, Senin (7/12/2020). Samiyo pun memberi nama kambing berkaki dua itu.

\

"Namanya Damai Gluntung. Karena kemarin pas lahiran ya glundung sendiri gitu, biasa. Saya kan sudah biasa lihat kambing beranak, saya pelihara kambing sejak Tahun 2000 lalu," papar Samiyo.

Samiyo menjelaskan, anakan kambing dengan kaki dua itu awalnya kesulitan mengangkat tubuhnya, apalagi berjalan. Sehingga saat hendak menyusu, awalnya Sumiyo membantunya.

Baca juga: Menengok Peternakan Kambing Kontes di Lojejer Jember, Harganya Sampai Rp25 Juta

"Saya akan merawat anak kambing ini. Jika nanti ada pembeli yang tertarik kemungkinan besar tidak akan saya jual," tegasnya.

Meski dalam kondisi tersebut, anak kambing tersebut terlihat sehat dan sudah bisa menyusu ke induknya. Bahkan kambing ini sudah bisa berjalan meskipun mundur.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler