Gotong Royong itu Belum Hilang, Pak Babun Merasakan

Minggu, 24 Des 2017 16:47 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Warda dan Anggota Babinsa gotong royong membangun ulang rumah Pak Babun

JEMBER:: jatimnow.com - Pak Babun (53), patut berbahagia. Buruh tani ini tak menyangka para tetangganya dengan bergotongroyong memperbaiki rumahnya yang nyaris ambruk.

Rumah penduduk Dusun Pasanggrahan Sumberklopo, Desa Curah Kalong ini awalnya sangat tidak layak dihuni.

Bangunannya sudah miring dan kayu penyangganya banyak yang lapuk sehingga sangat membahayakan.

Baca juga: Mendengar Kesiapan TNI-Polri Amankan Pilkada Surabaya 2024

Warga desa pun musyawarah untuk melakukan renovasi. Mereka akhirnya dengan bergotong royong melakukan perbaikan, Minggu (24/12/2017).

Baca juga: 1.736 Personil Disiagakan Amankan Pengesahan Perguruan Silat di Lamongan

"Bahkan rumah dibongkar total serta dirancang bangun kembali sehingga nantinya dapat dihuni dengan aman oleh pemiliknya," kata Babinsa Sertu I Made Sucana.

\

Menurut Sertu I Made Sucana yang berbaur dengan puluhan orang yang kerja bakti menilai masyarakat setempat memiliki jiwa kegotongroyongan yang tinggi.

Baca juga: Bupati Buka Bulan Bakti TNI-Polri di Lamongan, 300 Paket Sembako Dibagikan

Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Rudianto saat dikonfirmasi yang menyampaikan terima kasih kepada babinsa yang bersatu dengan masyarakat untuk membantu warga yang membutuhkan pertolongan.

"Kegotong royongan masyarakat sebagai bagian dari ciri khas Bangsa indonesia tersebut harus selalu kita pelihara sehingga akan memudahkan dalam penyelesaian utamanya kalau ada permasalahan lingkungan seperti itu," terang Letkol Inf Rudianto.


(redaksi)

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Jember

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler