Truk Berpenumpang 10 Pemudik Tujuan Ponorogo Tepergok Polisi di Exit Tol Ngawi

Rabu, 05 Mei 2021 18:44 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Satlantas Polres Ngawi mengamankan truk berpenumpang 10 pemudik

jatimnow.com - Satlantas Polres Ngawi mengamankan sebuah truk yang ditumpangi para pemudik, Rabu (5/5/2021). Truk itu berangkat dari Jakarta dengan tujuan Ponorogo.

Kapolres Ngawi, AKBP I Wayan Winaya mengatakan bahwa truk bernopol G 8186 OF itu dihentikan anggotanya saat berada di Exit Tol Ngawi.

"Truk itu berisi sepuluh pemudik, berangkat dari Cakung, Jakarta Utara dengan tujuan Ponorogo," terangnya.

Baca juga: Meminta Maaf, 12 Joki Pemudik di Pacitan yang Ditangkap Telah Dibebaskan

Wiyana menambahkan, truk itu dihentikan anggotanya sekitar pukul 13.00 Wib. Saat anggota membuka terpal yang menutup bak truk, ternyata di dalamnya terdapat 10 orang. Dari jumlah itu, 8 di antaranya dewasa dan 2 anak-anak.

Kapolres Ngawi, AKBP I Wayan Winaya memberikan imbauan kepada para pemudik yang menumpang truk

Baca juga: Penyekatan Arus Balik, Seorang Pengendara asal Sidoarjo Reaktif Covid-19

Winaya menyebut bahwa saat ini semua penumpang dan sopir truk masih menjalani pemeriksaan di Satlantas Polres Ngawi. Truk itu kemudian ditilang.

\

"Saat ini masih kita periksa di polres, termasuk sopirnya. Akan kami tilang dan truknya kita lakukan penahanan," paparnya.

Baca juga: Soal Peniadaan Mudik, Bupati Banyuwangi: Pandemi Tidak Sediakan Pilihan Ganda

Winaya melanjutkan, di dalam bak truk itu juga didapati dua unit motor.

"Kepada sepuluh pemudik tersebut akan dilakukan rapid antigen. Dan jika hasilnya reaktif, maka akan dijemput Satgas Covid-19 Ponorogo agar dikarantina," tegasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ngawi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler