Pabrik Kerupuk di Ponorogo Terbakar, Alat dan Hasil Produksi Hangus

Senin, 27 Sep 2021 16:14 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Polisi melakukan olah TKP di pabrik kerupuk Ponorogo yang terbakar

jatimnow.com - Sebuah pabrik kerupuk di Jalan Jawa, Kelurahan Mangkuuayan, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo terbakar. Kebakaran terjadi diduga akibat korsleting listrik.

Kapolsek Ponorogo Kota, AKP Haryo Kusbintoro menyebut bahwa kejadian tersebut diketahui anak pemilik pabrik sepulang fitnes sekitar pukul 00.10 WIB, Senin (27/9/2021). Saat itu dia melihat ada cahaya yang begitu terang dari bagian belakang rumahnya.

"Saksi kemudian memanggil orangtua dan adiknya yang masih tertidur nyenyak. Setelah mereka mendekat, ada kobaran api di bagian belakang rumah yang digunakan untuk memproduksi kerupuk," ujar Haryo.

Baca juga: Pom Mini di Tulungagung Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Menurut Haryo, keluarga pemilik dan warga awalnya memadamkan api secara manual sambil menunggu kedatangan pemadam kebakaran.

Baca juga: Rumah Pasutri Lansia di Madiun Terbakar Gegara Lupa Matikan Kompor

"Sekitar dua jam api baru bisa dipadamkan. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini," jelas

\

Peralatan produksi kerupuk hangus terbakar. Juga kerupuk mentah dan matang yang siap didistribusikan sekitar 40 karung. Kerugian ditaksir mencapai Rp 50 juta.

Baca juga: 3 Warung di Manyar Gresik Terbakar, Sempat Bikin Warga Panik

"Penyebab kebakaran diduga dari korsleting listrik dari kulkas," pungkasnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler