Mobil Tersambar KA di Pasuruan, Empat Orang Tewas

Jumat, 19 Nov 2021 13:47 WIB
Reporter :
Moch Rois
Kondisi mobil tersambar KA tanpa penjaga di Pasuruan. (Foto: Istimewa)

Pasuruan - Empat orang dilaporkan meninggal dunia dalam insiden mobil tersambar Kereta Api (KA) di perlintasan rel KA tanpa penjaga di Desa Sentul, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Jumat (19/11/2021) sekitar pukul 12.00 WIB.

"Infonya di lapangan dari Pak Panca petugas Polsuska Stasiun Malang, ada 4 orang yang meninggal dunia," jelas Polsuska Stasiun Bangil, Irfan.

Dijelaskannya sampai saat ini, petugas dari Polsuska, Satlantas Polres Pasuruan dan TNI dibantu warga sedang melakukan proses evakuasi di TKP.

Baca juga: Mobil Agya Ringsek Tersambar Kereta Api di Madiun, Seluruh Penumpang Selamat

Korban tewas dalam peristiwa tersebut, di antaranya adalah pengemudi. Seluruh korban dievakuasi ke Rumah Sakit Saiful Anwar Malang.

Baca juga: Tersambar Kereta Api di Madiun, Mobil Agya Terbalik dan Ringsek

Belum diketahui identitas penumpang dalam kendaraan tersebut. Dari data Sementara yang didapat jatimnow.com, mobil yang terlibat kecelakaan adalah Daihatsu Nopol N 1898 VO.

\

"Petugas masih melakukan evakuasi," tandasnya.

Baca juga: Pikap Tersambar KA di Lamongan, Terseret hingga 20 Meter

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Pasuruan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler