Lumajang - Sejumlah bantuan untuk warga terdampak erupsi Gunung Semeru, mulai berdatangan di Pendopo Arya Wiraraja, Kabupaten Lumajang, Minggu (5/12/2021) pagi.
Pendopo menjadi pusat titik kumpul bantuan yang kemudian akan dikirim ke sejumlah lokasi pengungsian, salah satunya di Desa Sumberwuluh.
Baca juga: Polri Perpanjang Operasi DVI Korban Erupsi Gunung Semeru
Baca juga: Video: Cerita Bocah Kerudung Hijau yang Selamat dari Erupsi Semeru
Bantuan dari warga Lumajang dan sekitarnya, diterima oleh tim yang berada di posko. Barang bantuan yang dibutuhkan warga terdampak erupsi, di antaranya seperti pakaian anak-anak, selimut, jaket, makanan, dan alas tidur.
Baca juga: Kadin Sebut Erupsi Semeru Ancam Kredit Macet Ratusan UMKM di Lumajang
"Saya memberikan bantuan ini untuk mengurangi beban masyarakat yang terdampak letusan Gunung Semeru. Kami memberikan sedikit rejeki bagi masyarakat di sana," kata Zainal, warga Kabupaten Lumajang saat ditemui di Pendopo Wiraraja, Minggu pagi.