Dinsos Distribusikan BLT Migor Bagi 79.575 Keluarga Penerima Manfaat di Sidoarjo

Jumat, 15 Apr 2022 17:52 WIB
Reporter :
Zainul Fajar
Penyaluran BLT minyak goreng di Kecamatan Sedati. (Foto: Zainul Fajar/jatimnow.com)

Sidoarjo - Dinas Sosial dan PT Pos mulai mendistribusikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng bagi keluarga pra sejahtera di Kabupaten Sidoarjo. Sebanyak 79.575 Keluarga penerima Manfaat (KPM) tercatat menerima BLT tersebut.

Kepala Dinas Sosial Asrofi menjelaskan, pendistribusian dilakukan mulai Rabu (13/4/2022). Jika sesuai rencana, maka penyaluran akan berlangsung selama dua pekan.

“Sudah mulai didistribusikan, hari ini masuk hari keempat. Hari pertama kemarin ada di Porong, Balongbendo, Waru,” ujar Asrofi, Jumat (15/4/2022).

Baca juga: Pastikan Tepat Sasaran, Mas Ipin Salurkan BLT di Kecamatan Karangan Trenggalek

“Cepat kok penyalurannya. Kemungkinan satu hingga dua mingguan. Karena kan tiap harinya ada dua hingga tiga kecamatan,” tambahnya.

Baca juga: Bantuan Langsung Tunai BBM di Kota Mojokerto Mulai Disalurkan

Saat pendistribusian serta penyaluran BLT, setiap KPM menerima Rp100 ribu per bulan dan sekaligus langsung diberikan untuk tiga bulan. Total, KPM akan menerima sebesar Rp300 ribu.

\

Sedangkan untuk sembako, penyaluran akan dilakukan di bulan Mei, termasuk pemberian BLT minyak goreng sebesar Rp200 ribu.

Baca juga: Ketua ISEI Malang Raya: Kita Awasi Bersama Kompensasi BLT

“Titik pengambilannya rata-rata di balai desa, kelurahan atau kantor kecamatan. Sedangkan per kecamtan persebarannya mulai 2 ribu hingga 3 ribu KPM,” pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Sidoarjo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler