Penculik Bayi 4 Bulan di Panti Asuhan Diwek Jombang Diduga Sakit Mental

Senin, 13 Jun 2022 13:13 WIB
Reporter :
Elok Aprianto
Kolase pelaku dan mobil yang dipakainya untuk membawa kabur balita diamankan Satreskrim Polres Jombang (Foto: Humas Polres Jombang)

Jombang - Polisi menduga pelaku penculikan bayi di panti asuhan Diwek Jombang memiliki gangguan kejiwaan. Tersangka Elida Mikahe Putri (26) warga Jalan Raya Ploso nomor 78, Kecamatan Ploso kini menjalani pemeriksaan intensif di Satreskrim Polres Jombang.

Kasat Reskrim Polres Jombang, AKP Giadi Nugraha mengakui berdasarkan pemeriksaan secara medis oleh tim medis RSUD Jombang dan dinas terkait, diketahui tersangka ini memiliki kelainan jiwa.

"Koordinasi awal terhadap psikologi tersangka, pada RSUD maupun dinas terkait, memang ada tekanan-tekanan, secara mental," bebernya, Senin (13/6/2022).

Baca juga: Beberkan Kasus Penculikan Aktivis hingga Budidaya Rumput Laut

Namun, dikatakan Giadi, hasil pemeriksaan kejiwaan pada tersangka hingga hari ini belum keluar, sehingga pihaknya belum bisa menyimpulkan.

"Ini masih belum bisa kita simpulkan secara utuh karena kita masih menunggu rekomendasi psikologi tersangka dari RSUD maupun dinas terkait," ungkapnya.

Baca juga: Mantan SMID Beberkan Kasus Penculikan Aktivis 1998 Terkait Capres Prabowo

Lebih lanjut Giadi menyebut, sejak kecil tersangka ini sering diajak orang tuanya bermain ke panti asuhan.

\

"Mungkin memori itu muncul sehingga yang bersangkutan ke panti asuhan," tegasnya.

Baca juga: Ketua KPU Tulungagung Diculik, Polisi Bubarkan Unjuk Rasa

Giadi menjelaskan bahwa tes psikologi yang dilakukan pada tersangka ini dilakukan sejak hari Minggu kemarin hingga kini.

"Kemungkinan besok selesainya pemeriksaan psikologinya," tukas Giadi.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Jombang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler