Sumenep - Tempat pembuatan mebel di Dusun Palalangan, Desa Karduluk, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep hangus terbakar, Senin (19/9/2022). Diduga api berasal dari puntung rokok yang dibuang di lokasi.
Tempat pembuatan mebel itu diketahui milik Moh. Munir (39), warga setempat. Saat kejadian pemilik sedang keluar membesuk anaknya di pondok pesantren. Di rumah itu hanya ada anaknya yang masih berusia 10 tahunan bernama Asfalabibah.
Kapolres Sumenep, AKBP Edo Satya Kentriko melalui Kasi Humas AKP Widiarti menyampaikan, sejumlah saksi telah dimintai keterangan. Di antaranya anak pemilik tempat mebel Asfalabibah dan Mursid (63), warga setempat.
Baca juga: Gudang Mebel di Kota Pasuruan Terbakar, 3 Orang Terluka, Sambar Motor dan Rumah
"Diduga api berasal dari puntung rokok yang dibuang sembarangan. Sehingga membakar bahan mebel dan api membesar," ungkapnya.
Baca juga: Gudang Mebel di Surabaya Terbakar, Anak Kecil Bermain Api Jadi Pemicu
Saat api membesar, anak itu mendengar suara benda jatuh. Dia lalu lari keluar sambil berteriak minta tolong. Warga setempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.
"Warga setempat menggunakan alat seadanya. Dengan menggunakan air sumur yang lokasinya tidak jauh dari kebakaran," ungkapnya.
Baca juga: Gudang Mebel di Surabaya Terbakar, Mobil Turut Ludes Tersambar Api
Dan sekitar pukul 15.00 WIB, dua unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi. Mereka memadamkan sisa api yang masih ada.
Tidak ada korban jiwa dan luka dalam kebakaran ini. Namun atap bangunan ini hangus terbakar, dengan kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta.