jatimnow.com - Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak sebut pemulihan perekonomian di Jawa Timur semakin baik. Hal tersebut disampaikan di sela rangkaian kegiatan peringatan HUT Provinsi Jawa Timur yang ke-77 yang digelar di Kantor Bakorwil II Bojonegoro, Sabtu (12/11/2022).
"Alhamdulillah untuk pertumbuhan ekonomi kuartal ketiga pada tahun ini Jatim masih bagus, beberapa sektor yang pulih bagus yakni seperti di sektor perdagangan, transportasi dan pergudangan juga bagus. Jika dihitung dari Januari hingga November kita ini (Jawa Timur) masih yang terbaik dibanding daerah lain di pulau jawa, jadi kita harus optimis Jawa Timur kondisi perekonomiannya insya Allah semakin bagus," ujar Emil Elestianto Dardak
Emil mengatakan pada moment peringatan HUT Jatim yang ke-77 ini, Pemprov Jatim melalui Badan Koordinasi wilayah (Bakorwil) ingin hadir lebih dekat sekaligus berbagi kebahagiaan dengan masyarakat.
Baca juga: Pilgub Jatim 2024, Melati Putih se-Jatim Solid Menangkan Khofifah-Emil
Menurutnya di moment ini sekaligus membawa semangat Hari Pahlawan 10 November yang lalu, semangat Optimis Jatim bangkit.
"Jadi kami (Pemprov Jatim) hadir masih dalam rangka peringatan hari jadi, kebetulan sekaligus semangat hari pahlawan juga. Jadi melalui Bakorwil ini adalah wujud kedekatan Pemprov (Jatim) untuk lebih dekat dengan masyarakat Jawa Timur. Bakorwil Bojonegoro mendekatkan kita dengan masyarakat yang ada di wilayah pantura," ujarnya.
Emil mengungkapkan, tidak hanya mendekatkan diri dan berbagi kebahagian dengan masyarakat, acara ini juga sekaligus mendokrak perekonomian melalui bazar UMKM dan bazar pangan murah, serta menyediakan berbagai layanan untuk memudahkan kepada masyarakat.
"Tak hanya itu kita juga menyerahkan progam bantuan kepada kelompok usaha tani hutan atau perhutanan sosial, juga mengatasi stunting ada suplemen makanan, dan bantuan modal usaha untuk pelaku usaha ultra mikro yang bekerjasama dengan Baznas," paparnya.
Baca juga: Konsolidasi Menangkan Khofifah-Emil, PPP Jatim Minta Kader Fokus Tidak Terlena
Senada, Kepala Bakorwil Bojonegoro Agung Subagiyo mengatakan pelaksanaan kegiatan perayaan HUT jatim ke-77 ini sesuai dengan amanat Gubernur Khofifah untuk dirayakan tidak hanya di pusat provinsi saja. Seluruh masyarakat di kabupaten/kota melalui Bakorwil dapat merasakan kebahagiaan dan kemeriahan hari jadi Jawa Timur.
"Mari bersama-sama kita mendorong bangkitnya perekonomian dan mengobarkan semangat optimis Jatim bangkit," pangkasnya.
Sekadar diketahui terdapat berbagai rangkaian kegiatan peringatan HUT jatim ke-77 di Bakorwil Bojonegoro yang dimulai sejak tanggal 10 sampai 13 November 2022.
Baca juga: Bantah Luluk, Khofifah Sebut Fokus Pengelolaan Sampah Ada di Kabupaten/Kota
Puncaknya yakni pada hari ini dilaksanakan kegiatan jalan sehat dengan tema "Optimis Jatim Bangkit" yang di ikuti oleh seluruh lapisan masyarakat Bojonegoro dan sekitarnya.
Tak hanya itu, pada moment ini Pemprov Jatim juga menyerahkan berbagai bantuan kepada masyarakat seperti bantuan modal usaha untuk pengusaha ultra mikro, bantuan alat usaha kelompok usaha tani hutan atau perhutanan sosial, hingga bantuan sembako, suplemen makanan dan penambah gizi.
Kegiatan tersebut dihadiri pula, Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah, jajaran forkopimda, kepala Bakorwil Bojonegoro sejumlah kepala OPD, Direktur Bank Jatim dan sejumlah tamu undangan lainnya.